Pilih Samsung Galaxy A32 yang Menawarkan Fitur Lebih Mewah, Simak Ulasannya

Pilih Samsung Galaxy A32 yang Menawarkan Fitur Lebih Mewah, Simak Ulasannya

Sumber: Hops.id

Samsung kembali mengeluarkan produk terbaru mereka di seri Galaxy A yang merupakan salah satu seri terfavorit. Setelah mengeluarkan Galaxy A30 dan Galaxy A31 yang dianggap kurang memuaskan alias turun kasta, kini Galaxy A32 kembali menawarkan smartphone berkelas di keluarga Galaxy A. Di mana, Galaxy A32 mencoba menghadirkan beberapa hal yang tampak lebih segar, greget dan berkelas.

Penasaran dengan hal baru apa yang dihadirkan oleh Samsung melalui Galaxy A32? Yuk, simak ulasannya melalui penjelasan berikut ini.

 

Desain Mewah dengan Layar Mencapai Refresh Rate 90Hz
Sumber: Gizmologi.id

Hal pertama yang menarik dari Galaxy A32 adalah refresh rate mencapai 90Hz. Walaupun layar tersebut bukanlah yang tertinggi dari teknologi smartphone saat ini, namun untuk di kelas Galaxy A32 tentu merupakan fitur premium. Di mana, dengan harga terjangkau, kamu bisa mendapatkan smartphone kelas menengah ke bawah dengan layar yang refresh rate-nya mencapai 90Hz.

Galaxy A32 sendiri menggunakan layar Super AMOLED 6,4 inci beresolusi 1080x2400 piksel dengan kerapatan layar mencapai 800 nits. Tentunya, dengan layar seperti ini pengalaman menonton konten digital atau bermain game di smartphone akan terasa lebih menyenangkan. Sementara untuk tampilan desain tampak eye catching yang lebih segar.

Mulai dari penempatan kamera belakang yang unik, ditambah sentuhan glossy di bagian belakangnya menawarkan kesan mewah dibanding ponsel lain sekelasnya.

 

Performa Chipset yang Andal dalam Mengoperasikan Game
Sumber: Gadgetren

Peran chipset dalam mengoperasikan berbagai aktivitas di smartphone tidak bisa dipandang sebelah mata. Galaxy A32 sendiri sudah dibekali MediaTek Helio G80 dengan CPU Octa-core 2×2,0 GHz Cortex-A75 + 6×1,8 GHz Cortex-A55 dan GPU Mali-G52 MC2 untuk mendukung performa smartphone. Ditambah perpaduan RAM berkapasitas 6GB dan 8GB serta media penyimpanan sebesar 128GB.

Dengan begitu, beberapa game berat bisa dijalankan secara lancar menggunakan smartphone ini. Untuk mendukung aktivitas gaming, Galaxy A32 sendiri dibekali fitur Game Booster untuk membuat grafis tampak lebih smooth, optimasi baterai, dan temperatur yang terjaga.

 

Baca juga: 7 Rekomendasi Smartphone Flagship Terbaik Selain Samsung Galaxy S21 di Awal Tahun 2021

 

Kualitas Kamera Lebih Tinggi
Sumber: Notebookcheck

Untuk urusan fotografi, Galaxy A32 dibekali kamera utama dengan lensa 64MP f/1.8, 26mm wide, PDAF+8MP f/2.2, 123˚ ultrawide+5MP f/2.4 makro+5MP f/2.4, depth dan kamera depan beresolusi 20MP, f/2.2, wide. Dengan begitu, kebutuhan kamu akan aktivitas fotografi maupun videografi bisa terpenuhi menggunakan bantuan kamera Galaxy A32.

 

Daya Tahan Baterai dan Fitur-Fitur di Dalamnya
Sumber: verietyinfo

Untuk urusan daya tahan, Galaxy A32 dibekali baterai dengan kapasitas 5.000 mAh dan didukung fast charging 15W yang lebih awet untuk mendukung berbagai aktivitas harian kamu. Untuk sistem perlindungan layar, Galaxy A32 sendiri sudah dibekali Corning Gorilla Glass 5 yang mampu bertahan sebesar 80 persen ketika dijatuhkan dari ketinggian 1 meter.

Selain itu, smartphone ini juga memiliki beragam fitur menarik di dalamnya yang bermanfaat untuk kamu gunakan. Mulai dari dukungan NFC atau Near Field Communication yang memungkinkan kamu menggunakan smartphone untuk aktivitas pembayaran cashless atau digunakan untuk mengisi dan melihat saldo uang elektronik yang dimiliki.

Oleh karena itu, Samsung Galaxy A32 bisa menjadi salah satu pilihan kamu dalam memilih smartphone terbaru dengan spesifikasi yang lebih baik. Apalagi harga yang dibanderol untuk spesifikasi dan fitur mumpuni cukup terjangkau. Cocok bagi kamu yang memiliki bujet terbatas, namun membutuhkan smartphone dengan spesifikasi seperti Galaxy A32.

Kini mendapatkan Samsung Galaxy A32 bisa dilakukan secara online melalui Eraspace. Kamu bisa mendapatkan Samsung Galaxy A32 dengan beberapa pilihan warna di sini. Tinggal mengunjungi website resmi atau download aplikasinya di smartphone. Yuk, dapatkan smartphone impian kamu hanya di Eraspace sekarang.

 

Baca juga: Bujet Terbatas, 7 Rekomendasi Smartphone Murah Terbaik Milik Samsung Berikut Ini Bisa Jadi Pilihan

Rekomendasi produk:



Copyright © 2013-present Magento, Inc. All rights reserved.