5 Rekomendasi Game RPG Terbaik Ini Dapat Dimainkan Melalui iOS
Sumber: gadgetgan
Walaupun sejumlah iPhone dibekali spesifikasi andal dengan harga tinggi untuk mendukung aktivitas setiap penggunanya, namun game menjadi salah satu hal yang justru tidak disarankan. Di mana, banyak orang yang memilih lebih smartphone Android untuk mengoperasikan game, bahkan game berat seperti game RPG.
Akan tetapi, bukan berarti performanya lemah, mengingat iPhone justru menawarkan sistem operasi dengan optimalisasi lebih baik. Apalagi banyak game dengan genre RPG yang dapat dimainkan melalui iOS secara lancar. Di mana, ada sejumlah rekomendasi game RPG yang bisa menjadi pilihan kamu untuk dimainkan melalui iPhone. Penasaran dengan rekomendasi yang dimaksud? Yuk, simak penjelasannya.
Another Eden
Sumber: toucharcade
Rekomendasi game RPG pertama berjudul Another Eden yang dirancang khusus untuk penggemar genre JRPG klasik. Di mana, ada lebih dari 80 bab pada cerita utamanya sehingga pada akan konten dan selalu memiliki cara menarik yang membuat setiap pemain betah berlama-lama memainkannya. Mengingat, game ini disutradarai oleh Masako Kato yang sempat mengambil bagian di game seperti Chrono Trigger, Final Fantasy 7, hingga Xenogears.
Game ini memang terasa premium atau berbayar yang gratis dimainkan oleh siapapun dengan cerita menakjubkan dan gameplay klasik namun tetap dapat dinikmati. Ditambah dengan segudang karakter keren dengan gaya visual fantastis.
Fate/Grand Order
Sumber: gamebrott
Selanjutnya ada Fate/Grand Order sebagai game RPG yang bisa kamu mainkan melalui iPhone. Di mana, game ini merupakan salah satu game mobile terlaris di dunia yang diproduksi oleh Sony. Kisah dari game ini memang diadaptasi dari seri visual novel Fate/Stay Night yang dirilis di tahun 2004 lalu. Mekanisme gameplay pada game ini sendiri yaitu turn-based atau giliran dengan menggunakan gacha dalam membuka karakter maupun senjata baru.
Hal yang membuat game ini berbeda dibanding kebanyakan game RPG adalah pemain yang berperan sebagai Master untuk mengendalikan satu grup yang terdiri dari banyak karakter di dalamnya.
Genshin Impact
Sumber: medcomid
Tidak bisa dipungkiri bahwa Genshin Impact menjadi salah satu game paling mustahil mendapatkan performa terbaik ketika dimainkan melalui smartphone saking beratnya. Akan tetapi, kini game RPG ini bisa dimainkan secara lancar bahkan melalui iOS sekalipun. Genshin Impact sendiri dirancang oleh MiHoYo sebagai game open world dengan mekanisme combat luar biasa.
Di mana, pemain dapat mengeksplorasi dunia luas yang menarik dengan cerita menarik untuk disimak. Tentunya, game ini bisa dimainkan oleh siapapun karena gratis, namun tetap harus berbayar saat ingin membuka gacha yang berisi karakter dan item baru.
Baca juga: Mengenal PS Plus, Layanan yang Tawarkan Game Gratis di Konsol Playstation
Marvel Future Revolution
Sumber: gamerwk
Selanjutnya ada game RPG berjudul Marvel Future Revolution yang menghadirkan cukup banyak karakter superhero Marvel dengan misi menyelamatkan Multiverse. Game ini dikembangkan oleh Netmarble yang merupakan kombinasi sempurna dari game RPG karena mekanisme combat solid dan visual yang memukau.
Untuk saat ini, baru terdapat delapan superhero yang bisa dimainkan seperti Captain Marvel, Captain America, Iron Man, Doctor Strange, Black Widow, Magik, Storm, Spider-Man, hingga Star-Lord. Di mana setiap karakter memiliki gaya bertarung dan kemampuan berbeda-beda yang dapat dikustomisasi sesuai keinginan pemain.
Raid: Shadow Legends
Sumber: jonooit
Game RPG untuk kamu mainkan melalui iOS berikutnya adalah Raid: Shadow Legends. Di mana, setelah dirilis, game ini langsung memukau banyak pemain saat pertama kali memainkannya di platform mobile karena visual impresif yang ditawarkan. Ditambah desain karakter-karakternya sangat keren sehingga membuat pemain semakin tertarik dalam mengoleksinya.
Lalu, terdapat mekanisme combat berbasis giliran sehingga game ini mampu dieksekusi dengan baik. Tidak heran, jika banyak pemain game RPG tertarik memainkannya. Selain itu, hal menarik yang ditawarkan oleh game RPG ini adalah penggunaan energy yang perlahan terkuras setiap kali pemain bermain dan bisa terisi ulang secara otomatis.
Rogue Wizards
Sumber: steam
Lalu, ada game Rogue Wizard yang sebelumnya hanya dapat dimainkan melalui konsol dan PC, kini sudah bisa diakses melalui iOS. Di mana, game RPG ini menawarkan gameplay seru yang menantang sehingga mampu memuaskan para pecinta game bergenre RPG. Hal ini karena setiap pemain bakal menjelajahi beragam macam dungeon dengan melawan beragam jenis musuh.
Saat bertarung, setiap pemain akan diberikan dua pilihan yang berbeda seperti menyerang jarak dekat menggunakan senjata melee atau jarak jauh dengan menggunakan kekuatan sihir.
Vampire’s Fall: Origins
Sumber: early morning studios youtube channel
Rekomendasi game RPG yang terakhir berjudul Vampire’s Fall: Origins. Di mana, game keren ini mengombinasikan banyak mekanisme RPG untuk menjadi satu. Setiap pemain dapat bergerak secara bebas di dunia 2.5D yang diusungnya, lalu, mekanisme bertarung langsung berubah menjadi turn-based 2D ala Darkest Dungeon saat bertemu musuh.
Selain itu, game ini juga memberi pemain kebebasan dalam melakukan pilihan. Setiap pemain dapat mengkustomisasi tampilan, class, hingga nilai moral pada karakter yang mereka mainkan. Hal ini jelas menjadi nilai sangat baik bagi sebuah game yang dapat dimainkan secara platform mobile dengan gameplay dan konten luar biasa.
Itu dia sejumlah rekomendasi game RPG terbaik yang bisa kamu mainkan melalui iOS atau iPhone. Di mana, dengan menggunakan iPhone untuk bermain game, tentu performanya bisa terasa lebih optimal dengan chipset terbaik di dalamnya. Bagi kamu yang ingin mencari iPhone terbaru maupun seri lamanya, kamu bisa mendapatkannya secara online melalui Eraspace.
Di mana, ada sejumlah pilihan iPhone yang bisa kamu sesuaikan dengan bujet dan kebutuhan. Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, temukan pilihan smartphone sesuai kebutuhan hanya di Eraspace sekarang.
Baca juga: 5 Rekomendasi Game yang Cocok Dimainkan dengan Pasangan