OpenAI Perkenalkan Platform Sora, Bisa Ciptakan Video Otomatis
Sumber: The AI Grid
Perkembangan terkini teknologi AI alias kecerdasan buatan semakin membuat banyak orang terkejut. Setelah sukses mengembangkan ChatGPT, OpenAI kembali memperkenalkan inovasi terbarunya melalui platform Sora yang diklaim mampu menciptakan video realistis hanya dari perintah teks saja. Menariknya, klip video yang dihasilkan juga mampu menampilkan adegan dan gerakan kamera yang sangat detail layaknya hasil rekaman videografer profesional.
Melalui akun X resmi miliknya, OpenAI memamerkan cuplikan video berdurasi 17 detik yang menggambarkan suasana indah kota Tokyo di tengah musim salju dengan hiasan bunga sakura. Tidak main-main, cuplikan video yang dihasilkannya terlihat sangat realistis layaknya mengandalkan kamera drone beresolusi tinggi. Lantas, apa saja keunggulan yang akan dihadirkan dari platform Sora buatan OpenAI ini? Yuk, simak ulasan selengkapnya di bawah ini!
OpenAI Perkenalkan Inovasi Terbaru Model Text to Video Generator
Pada 15 Februari lalu, OpenAI telah memperkenalkan inovasi model text to video generator ciptaannya yang bernama Sora. Platform Sora ini diklaim mampu menciptakan konten video berdasarkan prompt alias perintah teks yang diterima olehnya. Menariknya, model AI ini mampu menghasilkan cuplikan video yang terbilang cukup realistis dan imaginatif berdasarkan detail prompt yang diberikan oleh penggunanya.
Cuplikan video hasil buatan OpenAI Sora ini sempat diunggah melalui sebuah post di akun X resmi miliknya. Dari unggahan video berdurasi 17 detik tersebut, OpenAI menyajikan suasana musim salju yang dingin di kota Tokyo, Jepang dengan keindahan bunga sakura di pinggiran jalannya. Uniknya, kamu bisa menyaksikan sendiri bagaimana cuplikan video buatan model AI tersebut sangat realistis seperti hasil rekaman kamera drone yang diambil dari atas langit.
Selain itu, OpenAI juga mengklaim bahwa cuplikan video yang diunggahnya itu dibuat hanya dengan memberikan perintah teks berjumlah satu paragraf saja. Cuplikan video ini segera menjadi pusat perhatian netizen dengan menggaet lebih dari 91 juta views dan tidak kurang dari 140 ribu jumlah likes. Dengan begitu, platform Sora disebut-sebut menjadi inovasi teknologi yang akan mampu mendisrupsi dunia seni dan kreativitas manusia secara besar-besaran.
Sumber: MIT Technology Review
Platform Sora Mampu Ciptakan Video yang Sangat Realistis dan Detail
Salah satu keunggulan utama yang ditawarkan dari platform Sora adalah kemampuannya untuk menciptakan video yang sangat realistis dan detail hanya berdasarkan pada perintah teks yang relatif sederhana. Apalagi model text to video generator buatan OpenAI ini juga mampu memahami objek dan lingkungan yang disesuaikan dengan kondisi di dunia nyata sambil tetap menyesuaikan kualitas visual dan detail berdasarkan perintah teks yang diterimanya.
Tidak main-main, platform Sora ini juga mampu menghasilkan adegan video yang kompleks diiringi dengan detail subjek dan latar belakang dalam gerakan kamera yang sangat realistis. Bukan tanpa alasan, model text to video generator OpenAI ini dikembangkan dengan mengandalkan teknologi deep learning dan computer vision agar kualitas video yang dihasilkan sesuai dengan kondisi subjek dan lingkungan aslinya.
Meski tidak sedikit model text to video generator lainnya yang telah hadir lebih dahulu, model OpenAI Sora ini membawa keunggulan dari segi akurasi dan durasi video yang mampu diciptakannya. Platform Sora diklaim mampu menciptakan cuplikan video dengan durasi hingga satu menit lamanya dengan kualitas visual yang sangat realistis. OpenAI sendiri mengklaim bahwa teknologi AI diciptakan untuk memudahkan beragam jenis aktivitas penggunanya.
Baca juga: Update ChatGPT Terbaru Bisa Kenali Gambar dan Suara Pengguna
Berpotensi Mendisrupsi Industri, OpenAI Masih Fokus Masalah Keamanan
Dengan kemampuannya yang luar biasa ini, sebagian ahli menilai bahwa model OpenAI Sora ini memiliki potensi besar untuk mendisrupsi dunia industri teknologi secara signifikan. Selain itu, model text to video generator ini juga dinilai akan berdampak besar terhadap pasar hiburan digital karena mampu menghasilkan konten-konten video yang telah dipersonalisasikan sesuai permintaan penggunanya.
Potensi besar tersebut disampaikan sendiri oleh analis senior Reece Hayden dari ABI Research yang menyebutkan bahwa platform Sora akan sangat berguna untuk mendukung perkembangan industri penyiaran TV. Melalui platform Sora, produser program acara TV akan semakin dimudahkan untuk menciptakan berbagai adegan video pendek untuk mendukung narasi tayangan mereka.
Namun, OpenAI sendiri mengakui bahwa platform Sora masih dalam tahap pengembangan dan masih akan berfokus pada masalah keamanan dan etika. OpenAI juga mengklaim telah berencana untuk bekerja sama dengan tim ahli agar dapat menguji model AI terbarunya ini. Hal tersebut dimaksudkan untuk mencari berbagai potensi celah masalah keamanan dan etika yang bisa diciptakan dari kehadiran model AI Sora ini, seperti konten rasis, kebencian, hingga hoax.
Sumber: NEXMINd
Ambisi OpenAI Ciptakan Teknologi Multimodal AI Lewat Platform Sora
Kehadiran platform Sora ini bisa dibilang menjadi bagian dari ambisi OpenAI untuk menciptakan teknologi AI yang mampu mencapai multimodality alias memiliki kemampuan menggabungkan konten teks, gambar, dan video. Kemampuan menciptakan video merupakan tahap berikutnya dari pengembangan teknologi AI generatif setelah chatbot dan image generator. Artinya, keberhasilan pengembangan platform Sora ini memiliki arti yang sangat penting bagi OpenAI.
Sebelumnya, OpenAI sendiri telah berhasil menciptakan platform ChatGPT yang memiliki kemampuan menghasilkan konten teks yang bisa dipersonalisasi dan bekerja sesuai dengan perintah pengguna. Selain itu, OpenAI juga tidak ketinggalan untuk menciptakan model AI image generator bernama Dall-E yang mampu menghasilkan konten gambar yang realistis dan kreatif berdasarkan perintah teks yang diberikan oleh penggunanya.
Dengan begitu, kehadiran model text to video generator bernama Sora ini memang sangat layak untuk dinantikan karena menunjukkan titik pencapaian baru dalam proses perkembangan teknologi AI. Namun, jangan hanya menunggu, kamu juga perlu melengkapi kebutuhan gadget terkini agar tidak ketinggalan dengan perkembangan teknologi AI yang semakin pesat dan masif.
Beruntungnya, ada Eraspace yang bisa menjadi solusi utama buat memenuhi kebutuhan gadget canggih terkini dari berbagai brand ternama. Apalagi berbagai pilihan produk gadget terkini yang tersedia di Eraspace membawa banyak pembaruan spesifikasi dan fitur terkini untuk menyederhanakan pekerjaan harianmu. Jangan khawatir, kamu juga berkesempatan mendapatkan promo harga spesial dan gratis ongkir jika belanja gadget di Eraspace.
Untuk mendapatkan lebih banyak keuntungan belanja online, kamu juga bisa bergabung menjadi member MyEraspace dan mengoleksi poin MyEraspace sebanyak-banyaknya. Caranya pun mudah, kamu hanya perlu mendaftarkan akun terlebih dahulu melalui website Eraspace atau download aplikasinya sekarang juga. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, segera lengkapi kebutuhan gadget terkini hanya di Eraspace sekarang juga!
Baca juga: 5 Aplikasi AI Generator untuk Tingkatkan Produktivitasmu