Menjadi Harapan Banyak Orang, Berikut Beberapa Update pada Kamera Smartphone di Tahun 2021

Menjadi Harapan Banyak Orang, Berikut Beberapa Update pada Kamera Smartphone di Tahun 2021

Memasuki tahun 2021, menjadi tahun yang lebih baik lagi dan segera berakhirnya masa pandemi Covid-19 menjadi beberapa harapan banyak orang. Sementara untuk bidang teknologi khususnya smartphone, tentu banyak orang juga berharap termasuk kamu agar kualitas kamera smartphone di tahun ini menjadi lebih baik lagi. Apalagi untuk smartphone yang berada di kelas mid-range maupun entry level.

Mengingat, kualitas kamera smartphone di tahun 2020 cukup terbilang bagus, salah satu fitur terbaik yang disematkan adalah lensa dengan resolusi 108MP dan fitur video yang mampu mendapatkan gambar berkualitas 4K hingga 8K. Berikut ini ada beberapa harapan banyak orang bagi kamera smartphone dengan update terbaru di tahun 2021. Mungkin salah satunya adalah harapan kamu!

Smartphone di Kelas Mid-Range Dibekali Teknologi Video 8K

Tahun 2020 memang menjadi momen di mana banyak produsen smartphone yang bersaing dalam mengembangkan teknologi rekam video beresolusi 8K. Hal ini dipicu oleh perilisan Samsung Galaxy S20 Februari 2020 lalu yang menandakan masuknya fitur video rekam beresolusi 8K di Indonesia. Tidak heran jika 2021 bakal menjadi tahun dengan tren teknologi rekam video 8K.

Ditambah dengan dirilisnya prosesor terbaru yang dapat mendukung penggunaan teknologi rekam video 8K. Kemungkinan besar teknologi 8K pada kamera smartphone akan mulai dikembangkan oleh beberapa produsen seperti Samsung, Apple, Oppo, Xiaomi, dan vivo.

Lensa Kamera dengan Resolusi Tinggi

Kebutuhan akan kamera smartphone yang kini perannya tidak kalah penting menjadi alasan banyaknya smartphone mulai menggunakan kamera smartphone dengan resolusi tinggi. Smartphone yang ingin memiliki teknologi rekam video 8K setidaknya harus memiliki lensa beresolusi 33MP. Hal ini berarti lensa yang digunakan harus jernih dalam menangkap gambar.

Akan tetapi, bisa dikatakan hanya beberapa model smartphone saja yang bisa mengambil gambar secara jernih. Oleh karena itu, hal ini menjadi harapan banyak orang dengan update kamera smartphone di

Peningkatan pada Fitur Rekam Video 4K

Beberapa orang mungkin cukup puas dengan performa yang dihasilkan oleh fitur rekam video beresolusi 4K. Oleh karena itu, produsen smartphone bisa menambah peningkatan fitur rekam video 4K selagi mengembangkan fitur 8K. Misalnya saja, fitur rekam video 4K yang bisa menangkap gambar hingga 120fps dengan slow motion.

Salah satu produsen yang mengembangkan fitur tersebut adalah Samsung dengan fitur video 4K yang berencana dikembangkan hingga 240fps. Akan tetapi, hal ini juga harus didukung dengan pembaruan chipset yang digunakan.

Peningkatan Deteksi Warna

Beberapa smartphone di tahun 2020 menawarkan gamut lebar, fitur HDR, serta tampilan gambar dengan warna yang kaya. Memasuki tahun 2021 tentunya fitur ini masih akan ditunggu-tunggu khususnya dari segi peningkatan. Misalnya saja, Apple melalui iPhone 12 yang menawarkan fitur Dolby Vision HDR dari 8 bit menjadi 10 bit. Dengan begitu, warna yang dihasilkan 60 kali lebih banyak.

Kamera Selfie Semakin In-Display

Salah satu smartphone yang sudah menghadirkan fitur ini pada kamera depan adalah ZTE Axon 20. Fitur under display atau in-display ini membuat kamera depan tidak tampak terlihat lagi. Desain ini tentunya sangat inovatif dalam memberikan pengalaman fullscreen sejati dan tidak harus memikirkan notch, cut out, atau pop up pada kamera selfie.

Akan tetapi, fitur ini memiliki kekurangan yaitu penurunan kualitas gambar dengan area layar yang bisa tampak kabur saat melakukan foto. Dengan begitu, harapan untuk memperbarui kualitas in display ini semoga dapat diwujudkan.

Penggunaan Lensa 2MP untuk Depth dan Macro

Pada dasarnya, penggunaan lensa dengan resolusi 2MP untuk kebutuhan depth dan macro seolah hanya menjadi “gimmick” saja dengan jumlah kamera yang banyak di bagian belakang. Jika penyematan lensa kamera ini masih bertahan di tahun 2021, diharapkan kualitas dari lensa tersebut dapat ditingkatkan sehingga penggunaannya dapat dimaksimalkan.

Beberapa harapan untuk update kamera smartphone ini mudah-mudahan bisa direalisasikan pada smartphone-smartphone yang akan diluncurkan nantinya. Hal ini mengacu pada kebutuhan para pengguna smartphone akan kamera di dalamnya. Apalagi kamu sebagai pengguna smartphone biasanya mempertimbangkan kamera ketika memilih suatu smartphone.

Memilih smartphone berkualitas yang dilengkapi berbagai fitur handal, kini bisa kamu lakukan dengan mengunjungi Eraspace untuk mendapatkannya secara online. Ada banyak smartphone dengan kamera beresolusi tinggi dari beberapa brand pilihan. Caranya dengan mengunjungi Eraspace melalui website atau download aplikasinya sekarang.



Copyright © 2013-present Magento, Inc. All rights reserved.