Kontroversi Elon Musk Buat Para Selebriti Cabut dari Twitter

Kontroversi Elon Musk Buat Para Selebriti Cabut dari Twitter

Sumber: Forbes

Tidak lama setelah diakuisisi oleh Elon Musk, para pesohor internasional mengumumkan rencana untuk meninggalkan Twitter. Mulai dari Whoopi Goldberg, Shonda Rhimes, hingga Gigi Hadid. Sampai saat ini, jumlah artis yang meninggalkan Twitter juga terus bertambah akibat berbagai kebijakan kontroversial yang dibuat oleh Elon Musk.

Bahkan, terdapat cuitan selebriti yang mendapat serangan balik dari Elon Musk. Kamu pasti penasaran dengan siapa saja artis dan selebriti yang cabut dari Twitter karena sejumlah kebijakan kontroversi yang dibuat Elon Musk. Yuk, simak penjelasan selengkapnya mengenai selebriti yang memilih untuk meninggalkan Twitter berikut ini.

Sumber: BuzzFeed

Gigi Hadid
Gigi hadid menjadi salah selebriti yang memutuskan untuk meninggalkan Twitter. Dalam unggahan Instagram Story miliknya, model berkebangsaan Amerika serikat itu mengatakan bahwa Twitter menjadi tempat pembuangan kebencian dan kefanatikan. Tidak hanya itu, Hadid juga mengunggah ulang pengumuman yang berisi pemecatan tim Human Right setelah Elon Musk mengambil alih Twitter.

Trent Reznor
Vokalis Nine Inch Nails, Trent Reznor, juga ikut meninggalkan Twitter setelah berbagai kontroversi Elon Musk sebagai pemilik platform yang baru. Kepada Hollywood Reporter, ia berkata bahwa platform tersebut sudah tidak bisa membuatnya merasa nyaman. Namun siapa sangka, jika pernyataan Reznor yang merasa tidak lagi betah di Twitter mendapat serangan balik dari Elon Musk. Pemimpin Twitter baru tersebut mengatakan bahwa Trent Reznor sebenarnya seorang crybaby atau cengeng.

Sumber: Relix

Jack White
Belum lama ini, Jack White juga mengumumkan hengkang dari kehidupan Twitter. Hal tersebut dikarenakan Elon Musk mengaktifkan kembali akun milik Donald Trump. Personel band White Stripes itu juga membuat surat terbuka yang diunggah pada akun instagram miliknya. “Jadi, Anda mengembalikan akses Twitter untuk Trump. Benar-benar menjijikan, Elon,” Tulis Jack White pada Minggu (20/11).

Baca juga: Di balik Huru-Hara Twitter, Ini Dia Daftar Perusahaan Elon Musk

Whoopi Goldberg
Saat memandu program The View, Whoopi Goldberg mengumumkan rencananya untuk meninggalkan Twitter. Goldberg mengungkapkan alasan atas keputusannya itu karena Twitter terasa semakin berantakan setelah diambil alih oleh Elon Musk.  Namun, aktris 66 tahun tersebut tidak menutup kemungkinan untuk kembali membuka akun Twitter setelah keadaan menjadi lebih stabil dan nyaman.

Sumber: The Hollywood Reporter

Shonda Rhimes
Shonda Rhimes menjadi salah satu dari sekian pesohor internasional yang juga memutuskan untuk hengkang dari media sosial Twitter. Kreator Grey’s Anatomy hingga Inventing Anna itu mengatakan alasannya meninggalkan Twitter karena tidak ingin berkecimpung di platform milik Elon Musk. “Tidak mau ikutan dengan apa pun yang direncanakan Elon. Selamat tinggal,” cuit Rhimes pada akun Twitter miliknya @shondarhimes.

Itulah beberapa selebriti yang memilih untuk meninggalkan Twitter karena berbagai kontroversi yang dibuat oleh Elon Musk. Terlepas dari berbagai hal pro dan kontra, masih banyak pengguna yang mengandalkan Twitter untuk berkomunikasi hingga mencari informasi.

Apalagi kamu bisa maksimal kegiatan bermain Twitter dan sosial media lainnya menggunakan handphone berkualitas dari Eraspace. Mulai dari harga 3 jutaan hingga sekelas flagship bisa didapatkan secara online dengan hanya mengunjungi website resmi Eraspace atau unduh aplikasinya. Yuk, dapatkan handphone impianmu, sekarang.

Baca juga: 5 Kelebihan Samsung Galaxy A04e, Hp 1 Jutaan dengan Layar HD+



Copyright © 2013-present Magento, Inc. All rights reserved.