Kontrol Jadi Lebih Mudah, Gunakan 6 Aplikasi Drone Terbaik untuk Android

Kontrol Jadi Lebih Mudah, Gunakan 6 Aplikasi Drone Terbaik untuk Android

Peran drone untuk kebutuhan foto dan video di area yang sulit dijangkau jika menggunakan kamera biasa, memang menjadi solusi. Apalagi drone dapat dikendalikan dari jarak jauh dengan menggunakan remote pengendalinya. Kini kamu bisa dengan mudah mengakses remote pengendali drone yang dimiliki langsung melalui smartphone.

Cukup dengan instal beberapa aplikasi pilihan, kamu bisa mewujudkan hal tersebut secara mudah. Namun, tidak semua aplikasi yang dapat mengendalikan drone dilengkapi fitur-fitur tertentu. Hanya beberapa aplikasi saja yang memiliki fitur lengkap seperti melacak durasi penerbangan atau mengetahui cuaca. Lalu, aplikasi apa yang dilengkapi dengan fitur-fitur tersebut?

Yuk, simak rekomendasi beberapa aplikasi untuk mengendalikan drone dengan fitur yang lengkap berikut ini.

Airmap

Sumber: Airmap

Aplikasi pertama yang bisa digunakan untuk mengendalikan drone yaitu Airmap. Aplikasi yang juga digunakan oleh pesawat nirawak ini mampu memetakan lokasi terbang secara legal yang terhubung dengan kamera drone DJI. Aplikasi ini didukung Microsoft dan Qualcomm yang wajib menjadi salah satu aplikasi drone terutama jika kamu membawa drone ke luar negeri.

Airmap tersedia di Google Play Store yang bisa diakses secara gratis dengan beberapa fitur di dalamnya seperti:

  • Memperlihatkan dasar hukum dalam menerbangkan drone di 20 negara.
  • Peringatan akan lalu lintas udara ketika ada drone maupun pesawat nirawak.
  • Mampu memperlihatkan setiap aktivitas drone di seluruh dunia.
  • Merekomendasikan jadwal penerbangan drone meliputi waktu, ketinggian, serta ruang udara tertentu.

Hover

Sumber: Fromwhereidrone

Aplikasi berikutnya adalah Hover yang cukup mirip dengan Airmap. Di mana, aplikasi ini memberikan fitur pemetaan serta lokasi. Ditambah dengan informasi cuaca yang bisa menjaga keamanan drone saat diterbangkan. Aplikasi ini juga memungkinkan kamu untuk mengetahui tempat di mana kamu bisa dan tidak boleh menerbangkan drone serta merekam durasi terbang atau flight log drone.

Adapun fitur-fitur yang ada di dalamnya seperti berikut:

  • Data cuaca yang menginformasikan kondisi cuaca lokal, waktu nyata, perkiraan cuaca, serta detail kecepatan maupun arah angin, hujan atau cerah, hingga suhu.
  • Indikator kelayakan terbang di lokasi maupun situasi cuaca, di mana aplikasi ini memberitahu apakah drone boleh diterbangkan atau tidak.

DroneDeploy

Sumber: APKPure

Aplikasi bagi kamu yang ingin membuat drone terbang secara otomatis, maka DroneDeploy bisa menjadi pilihan. Aplikasi ini sudah memetakan sebanyak 121 juta hektar lahan lebih dari 160 negara. Di mana, aplikasi ini memperlihatkan peta dengan model 3 dimensi atau 3D yang cukup interaktif. Aplikasi ini juga bisa mengoperasikan kamera untuk mengambil gambar dan mendarat otomatis menggunakan dua kali ketukan.

Ditambah sudut pandang kamera yang bisa dioperasikan secara first-person. Hasil dari gambar yang ditangkap drone pun memiliki resolusi tinggi sehingga bisa membuat model 3D sendiri. Untuk pengguna drone DJI, kamu bisa menyambungkan DroneDeploy di berbagai seri seperti:

  • Mavic 2 Pro/Zoom/Enterprise
  • Mavic Air
  • Mavic Pro
  • Phantom 4
  • Phantom 4 Pro V2
  • Phantom 4 Pro/Advanced
  • Phantom 3 Pro/Advanced
  • Inspire 1/Pro
  • Inspire 2
  • Matrice 100
  • Matrice 200/210/210 RTK V1/V2
  • Matrice 600

Kittyhawk: Drone Ops & Airspace Management

Sumber: Commercial UAV News

Aplikasi selanjutnya yang direkomendasikan oleh FAA yaitu Kittyhawk: Drone Ops & Airspace Management. Di mana, aplikasi ini mampu memeriksa cuaca, merekomendasikan tempat untuk menerbangkan drone, memberikan informasi lalu lintas udara dengan waktu nyata, flight logging, hingga pelacakan drone.

Aplikasi ini bisa kamu instal secara gratis, namun aplikasi ini hanya bisa memberikan informasi saja dan tidak dapat digunakan untuk menerbangkan drone. Berikut beberapa fitur informasi yang ada pada aplikasi ini:

  • Memeriksa setiap wilayah udara maupun cuaca.
  • Membantu aksess peta fasilitas FAA dengan Low Altitude Authorization and Notification Capability atau LAANC.
  • Membantu otorisasi LAANC agar drone dapat diterbangkan untuk kebutuhan rekreasi dan komersial.
  • Menjadwalkan dan mencatat data penerbangan.
  • Memeriksa keamanan drone untuk digunakan sebelum maupun sesudah penerbangan.
  • Memantau daya serta kinerja baterai.

Sun Surveyor

Sumber: Solar24h

Aplikasi yang satu ini cocok digunakan pada semua jenis waktu, baik siang maupun malam. Hanya saja, aplikasi ini membutuhkan akses berlangganan sebesar Rp109 ribu agar bisa mendapatkan fitur-fitur seperti peta interaktif yang mengubahnya ke bentuk Street View maupun Kompas 3D. Di mana, aplikasi ini akan memberikan data terkait fase matahari, baik terbit dan terbenam, fotografi di malam hari, hingga data fase bulan serta bintang-bintang. Apalagi aksesnya bisa dioperasikan secara offline.

Litchi for DJI Mavic/Phantom/Inspire/Spark

Sumber: Youtube

Rekomendasi aplikasi yang terakhir ini diklaim sebagai aplikasi nomor satu untuk drone DJI. Di mana, aplikasi ini bisa mengendalikan drone DJI secara optimal atau melengkapi bagian yang kurang dari aplikasi DJI itu sendiri. Fitur utama pada aplikasi ini yaitu penerbangan dengan mode realitas atau VR dengan sudut pandang first person serta waypoint yang menggunakan acuan koordinasi.

Adapun fitur-fitur yang tersedia di aplikasi ini, di antaranya sebagai berikut:

  • Mode mengikuti untuk mengaktifkan GPS maupun sensor ketinggian.
  • Mode fokus digunakan untuk menangkap gerakan horizontal menggunakan fitur gimbal.
  • Mode orbit untuk mengelilingi objek secara stabil.
  • Mode panorama untuk memotret secara horizontal, vertikal, maupun 360 derajat.
  • Membuat live streaming melalui Facebook.
  • Suara peringatan untuk sesuatu penting.
  • Pengendali berbasis Bluetooth.
  • Mampu merekam video secara otomatis.

Itu dia beberapa aplikasi yang bisa digunakan untuk membantu menerbangkan drone menjadi lebih lancar dan mudah. Semua informasi dan data mengenai drone akan kamu dapatkan ketika menggunakan salah satu dari rekomendasi aplikasi tersebut.

Untuk mendapatkan drone terbaik, kamu bisa mengunjungi Eraspace melalui website atau download aplikasinya di smartphone. Ada banyak drone DJI yang bisa kamu pilih sesuai dengan model dan kebutuhan dalam menggunakannya. Yuk, kunjungi Eraspace secara online untuk mendapatkan drone impian kamu sekarang.



Copyright © 2013-present Magento, Inc. All rights reserved.