Gimbal Insta360 Flow, Smartphone Stabilizer dengan AI Tracking

Gimbal Insta360 Flow, Smartphone Stabilizer dengan AI Tracking

Sumber: Insta360

Dalam era di mana konten visual memegang peranan penting untuk mengabadikan momen berharga, kebutuhan akan hasil video yang stabil dan profesional semakin meningkat. Merekam kebersamaan dengan orang tersayang menggunakan smartphone dapat menjadi tugas yang sulit, mengingat berbagai kendala yang mungkin muncul, seperti getaran dan goyangan yang mengganggu. Untuk itu, Insta360 mengatasi kekhawatiranmu dengan gimbal Insta360 Flow, stabilizer canggih keluaran terbaru dari perusahaan ternama tersebut.

Perangkat ini tidak hanya memberikan stabilitas maksimal, tetapi juga dilengkapi dengan fitur AI tracking teranyar. Dengan teknologi ini, produk gimbal Insta360 Flow dapat secara otomatis mengikuti subjek yang direkam, menghasilkan footage mulus dan menakjubkan. Tanpa berlama-lama, yuk kita kupas tuntas berbagai fitur gimbal stabilizer tersebut pada artikel berikut ini.

Material Berkualitas dan Portable
Tidak hanya membawa kestabilan visual yang luar biasa, Gimbal Insta36 Flow Creator Kit turut menghadirkan desain yang memukau. Dengan sentuhan elegan dan penggunaan material berkualitas, perangkat ini tidak hanya menghadirkan performa terdepan namun juga terasa berkelas ketika digenggam. Keunggulan desain Insta360 Flow terletak pada portabilitasnya yang luar biasa. Dengan kemampuan lipat yang mudah, gimbal ini menjadi andalan untuk berbagai acara mendadak.

Fitur "Foldable & Portable" pada Insta360 Flow memungkinkan pengguna untuk membawanya ke mana saja tanpa kesulitan. Dengan desain yang kompak saat dilipat, gimbal stabilizer itu tidak memerlukan perlengkapan tambahan. Hanya dengan membawa smartphone, pengguna dapat dengan cepat mengubah setiap momen menjadi karya seni visual yang menakjubkan. Kecepatan dan kemudahan penggunaan juga menjadi fokus utama dalam desain Insta360 Flow.

Fitur "1-Step Rapid Deploy" memungkinkan user untuk mulai merekam dengan cepat dan tanpa kerumitan. Cukup buka sekali, dan produk gimbal Insta360 Flow siap digunakan tanpa perlu melepas atau bahkan menekan tombol daya. Dengan begitu, setiap pengguna dapat dengan mudah mengambil alih hp mereka dan menjadikannya alat pembuatan konten handal, menjadikan setiap momen sebagai peluang untuk menciptakan karya yang luar biasa.
 

Sumber: Insta360
 

Fitur Deep Track 3.0 Teranyar
Gimbal Insta360 Flow Creator Kit dengan fitur unggulan Deep Track 3.0 telah mengangkat pengalaman merekam video menggunakan smartphone ke level yang lebih tinggi. Algoritma pelacakan AI terkemuka tersebut menjadikan gimbal stabilizer Insta360 sebagai pilihan utama bagi mereka yang menginginkan hasil rekaman akurat dan profesional.

Fitur unggulan Deep Track 3.0 mencakup peningkatan dalam hal pelacakan subjek sehingga  membuat produk gimbal Insta360 Flow Creator Kit lebih serbaguna dan dapat diandalkan. Slow Motion Tracking memungkinkan pengguna untuk menghasilkan bidikan gerakan lambat dengan kestabilan luar biasa, bahkan pada frame rate tinggi. Sedangkan Zoom Tracking memberikan dimensi sinematik tambahan, dengan kemampuan melacak subjek bahkan ketika diperbesar, menghasilkan gambar yang tetap stabil dan tajam.

Keakuratan Deep Track 3.0 semakin diperkuat oleh fitur Person Re-Identification, yang memungkinkan pengguna untuk memilih subjek tertentu. Algoritma ini akan tetap terkunci pada subjek tersebut sepanjang rekaman, bahkan jika subjek itu sementara tidak terlihat atau diblokir dari pandangan. Fitur All-Angle Tracking melengkapi keunggulan ini dengan kemampuan untuk mengenali subjek dari semua sudut, menjaga kestabilan pelacakan meskipun subjek bergerak dan mengubah bentuk. Cukup memukau, bukan?
 

Baca juga: Tips Membuat Video Travelling Hanya Menggunakan Kamera HP

Shooting Modes yang Beragam
Gimbal Insta360 Flow Creator Kit menghadirkan pengalaman fotografi dan videografi yang tak tertandingi dengan beragam Shooting Modes yang dapat membawa hasil jepretan ke level berikutnya. Salah satu fitur unggulan dari gimbal smartphone stabilizer ini adalah Shooting Mode "Auto". Mode ini dirancang secara unik dan ramah bagi pemula, dengan kemampuan untuk secara otomatis menyesuaikan pengaturan gimbal berdasarkan situasi.

Selain itu, Shooting Mode "Follow" memberikan respons yang cermat terhadap gerakan, memungkinkan kontrol yang lebih tepat. Mode ini sangat cocok untuk memotret secara vertikal dari tampilan ke subjek, memberikan fleksibilitas dalam pengambilan gambar untuk berbagai kebutuhan kreatif. Untuk pemotretan secara horizontal atau mengelilingi subjek, Shooting Mode "Pan Follow" hadir sebagai pilihan sempurna. Gimbal Stabilizer ini membuka banyak opsi pemotretan kreatif, memungkinkan pengguna untuk menjelajahi berbagai sudut pandang yang menarik.

Tidak ketinggalan, Shooting Mode "FPV" memberikan pengalaman mengambil kendali penuh dan mensimulasikan gerakan mirip drone FPV. Dengan dukungan stabilisasi gimbal, mode ini memungkinkan pengguna untuk menciptakan footage yang dinamis dan menarik. Produk gimbal Insta360 Flow Creator Kit tidak hanya memberikan kontrol penuh untuk kesempurnaan jepretan, tetapi juga membuka ruang kreatifitas tanpa batas bagi para pengguna yang ingin menjelajahi dunia visual mereka.
 

Satu Perangkat untuk Semua Kebutuhan
Insta360 Flow Creator Kit tidak hanya sekadar gimbal stabilizer smartphone biasa, tetapi merupakan solusi lengkap untuk memenuhi kebutuhan perekaman Anda. Dengan adanya built-in selfie stick, pengguna dapat dengan mudah menyesuaikan sudut pengambilan gambar sesuai keinginan, memberikan fleksibilitas dalam mengabadikan momen berharga bersama keluarga dan teman.

Selain itu, kehadiran built-in tripod membuat pengguna selalu siap untuk mengabadikan momen di setiap kesempatan. Dengan mudah mengatur Insta360 Flow ke posisi tripod, kamu dapat menangkap gambar atau video dengan kestabilan yang optimal, tanpa perlu khawatir tentang getaran yang mengganggu.

Fitur menarik lainnya dari gimbal Insta360 Flow adalah SmartWheel yang terletak di satu tempat yang mudah diakses. Desain minimalis SmartWheel memberikan akses cepat dan mudah ke berbagai fungsi penting, mulai dari kontrol pengambilan gambar hingga pemutaran ulang video. Semua yang kamu butuhkan terletak dalam satu tempat, memberikan pengalaman pengguna yang intuitif dan efisien.
 

Sumber: GSMArena.com
 

Kehebatan Editing AI hingga Jadi Baterai 2900 MAh
Sebagai revolusi baru dalam dunia videografi, gimbal Insta360 Flow layak dimiliki salah satunya karena performa tinggi dan pengalaman editing mudah. Fitur unggulannya adalah kehadiran alat pengeditan bertenaga AI di dalam aplikasi Insta360. Dengan teknologi FlashCut, pengguna dapat dengan mudah menceritakan kisah mereka melalui klip video yang diatur sesuai irama musik. Editing menjadi lebih intuitif dan kreatif, memberikan sentuhan profesional pada setiap jepretan.

Tidak ketinggalan, daya tahan baterai menjadi keunggulan lain dari Insta360 Flow Creator Kit, dengan kapasitas 2900mAh yang memastikan performa 12 jam. Artinya, pengguna dapat merekam dan mengedit sepanjang hari tanpa khawatir kehabisan daya. Performa terbaik di pasaran membuat alat ini menjadi pilihan utama bagi mereka yang membutuhkan ketahanan baterai yang handal.

Produk gimbal Insta360 Flow Creator Kit juga memiliki fungsi power bank yang sangat berguna. Ketika daya smartphone-mu menipis, Flow dapat menjadi penyelamat dengan kemampuannya untuk mengisi ulang daya ponsel secara langsung. Ini adalah solusi praktis untuk situasi darurat, memastikan bahwa kamu tetap terhubung sepanjang waktu dan bisa mendokumentasikan momen berharga seharian.
 

Nah, itu dia kehebatan gimbal Insta360 Flow yang sudah dilengkapi dengan berbagai fitur berkualitas untuk maksimalkan videografi. Di tengah momen berharga, dokumentasi estetik tentu diperlukan agar bisa diunggah dalam media sosial. Untuk itu, pastikan kamu dilengkapi dengan gimbal stabilizer canggih seperti produk gimbal Insta360 Flow yang hadir di Eraspace.

Eraspace menghadirkan pendukung videografi terdepan seperti yang dihadirkan oleh Insta360. Apalagi, belanja terasa semakin menyenangkan karena beraga promo menggiurkan yang bisa kamu pakai. Caranya mudah, cukup menjadi member MyEraspace dan nikmati berbagai keuntungannya. Yuk, lengkapi diri dengan gimbal stabilizer canggih hanya di Eraspace, sekarang juga!
 

Baca juga: 7 Cara Setting Potret Mode Manual HP untuk Foto Sekelas Kamera

Rekomendasi Produk


Copyright © 2013-present Magento, Inc. All rights reserved.