Game Palworld Rilis, Petualangan Monster Ala Pokemon Bersenjata
Sumber: Steam
Pastinya kamu sudah tidak asing dengan game Pokemon yang menawarkan kisah petualangan bersama para monster kecil ajaib? Jika iya, game Palworld yang baru saja diluncurkan pada 19 Januari lalu bisa menjadi game terbaru yang harus kamu coba mainkan. Bukan tanpa alasan, game survival open world besutan developer Pocket Pair ini menyajikan kisah petualangan di dunia monster-monster lucu ala Pokemon dengan elemen fitur senjata modern yang menarik.
Game Palworld mengajak kamu untuk mengeksplorasi dunia yang dipenuhi dengan berbagai monster unik yang dinamakan Pal. Menariknya, game ini dilengkapi dengan elemen fitur senjata modern yang bisa digunakan oleh karakter utama maupun Pal. Dengan konsep gameplay yang lebih segar, Palworld sukses terjual 1 juta kopi hanya dalam 8 jam. Lalu, keunikan apa saja yang ditawarkan game Palword? Yuk, simak ulasan selengkapnya di bawah ini!
Game Palworld Rilis, Tembus Rekor Penjualan Game Tercepat
Mengusung konsep gameplay yang lebih segar dibandingkan game Pokemon, Palworld segera menunjukkan daya tariknya di komunitas pecinta games. Sejak game Palworld rilis di Steam pada 19 Januari lalu, developer Pocket Pair segera mencatatkan pencapaian penjualan lebih dari 1 juta kopi hanya dalam 8 jam saja. Menariknya lagi, jumlah penjualan tersebut terus meningkat menjadi lima juta kopi dalam tiga hari sejak game Palworld rilis.
Hal itu segera menjadikan Palworld berhasil menembus rekor penjualan game tercepat yang sebelumnya dipegang oleh game The Last of Us Part Two yang terjual empat juta kopi dalam tiga hari. Bukan itu saja, game Palworld juga berhasil menorehkan rekor sebagai game Steam yang paling banyak dimainkan online secara bersamaan. Game Palworld hingga kini diketahui masih berada di posisi pertama dengan lebih dari satu juta pemain online.
Sumber: Steam
Jelajahi dan Koleksi Berbagai Monster Unik di Dunia Palworld
Game Palworld merupakan game survival open world yang mengajak kamu untuk menjelajahi dunia Palword dan mengoleksi berbagai monster unik yang disebut Pals. Kamu bisa hidup dan berpetualang bersama dengan berbagai monster Pals itu ataupun mempertaruhkan dirimu untuk mengusir sindikat kriminal pemburu ilegal. Menariknya, kamu bisa mengoleksi lebih dari 100 ekor monster Pals unik yang mampu membantu segala pekerjaan kamu.
Bukan hanya menjadi hewan peliharaan saja, para Pals itu bisa diarahkan untuk membantu kamu saat berpetualang, bercocok tanam, hingga mendirikan bangunan. Apalagi setiap Pals yang ditemui juga memiliki segala keunikannya masing-masing, mulai dari menemani kamu menjelajahi dunia Palworld ataupun bertarung melawan musuh. Menariknya lagi, kamu juga bisa mengalahkan dan menangkap para Pals yang hidup berkeliaran di alam bebas.
Bukan itu saja, Palworld juga mengharuskan kamu untuk mampu bertahan hidup di dunia Palworld yang cukup menantang. Kamu akan menemui berbagai masalah hidup yang menantang, mulai dari pemburu ilegal, kelangkaan sumber makanan, hingga kehadiran monster liar yang siap menyerangmu. Game Palworld mengajak kamu untuk melakukan segala cara kreatif untuk tetap bertahan hidup meskipun harus memakan monster peliharaan sendiri.
Baca juga: Mengenal 7 Karakter Pokémon yang Memiliki Kisah Menyeramkan
Mekanisme Gameplay yang Lebih Segar, Hadirkan Elemen Senjata Modern
Meskipun menawarkan cerita petualangan yang mirip Pokemon, game Palworld mengusung aspek gameplay yang terbilang lebih menyegarkan dan menarik dengan kehadiran sejumlah elemen game baru. Dengan menambahkan mekanisme shooter, game ini juga menyematkan dukungan elemen game senjata modern yang bisa digunakan oleh karakter utama maupun para monster Pals.
Selain ditemani dengan monster Pals peliharaan, kamu juga bisa mengandalkan sejumlah senjata modern untuk menghabisi berbagai monster Pals liar yang menyerangmu. Bukan hanya bertarung saja, game Palworld juga mengharuskan kamu untuk membangun markas tempat tinggal agar dapat bertahan hidup. Game Palworld akan menyajikan mode multiplayer sehingga kamu bisa bermain bersama dengan para pemain lainnya secara online.
Terlebih lagi ada lebih dari 100 ekor Pals yang turut dihadirkan dalam dunia Palworld. Berbagai monster Pals tersebut terbagi menjadi sembilan elemen berbeda, mulai dari Dark, Dragon, Earth, Electric, Flame, Frost, Grass, Neutral, dan Water. Sejumlah monster Pals itu memiliki karakteristik dan kemampuan khususnya masing-masing, seperti bisa digunakan sebagai kendaraan darat, diajak untuk terbang bersama, ataupun menyelami perairan.
Sumber: Steam
Usung Mode Multiplayer, Bisa Bermain Bersama Hingga 32 Pemain
Game Palworld tidak hanya menyajikan mekanisme bermain petualangan solo yang menyegarkan, tetapi juga menawarkan mode multiplayer yang tidak kalah serunya. Palworld menawarkan mode multiplayer yang memungkinkan kamu untuk bermain bersama dengan 3 pemain lainnya secara online. Dengan begitu, kamu bisa berbagi saling bertukar koleksi monster Pals, berbagi sumber daya, ataupun menjelajahi dunia Palworld bersama-sama.
Jika dirasa masih kurang, game Palworld juga memungkinkan kamu untuk menciptakan server bermain khusus yang bisa menampung hingga 32 pemain. Server khusus ini memungkinkan kamu untuk menikmati pengalaman bermain yang lebih ramai dan menantang. Kamu bisa saling berinteraksi dengan pemain lainnya, membangun guild, ataupun saling bersaing untuk mengoleksi monster Pals yang langka.
Nah, itu dia sejumlah keunikan game Palworld yang sangat menarik untuk kamu coba mainkan. Apalagi gameplay Palworld memang menawarkan sejumlah elemen game unik yang lebih segar dibandingkan game survival lainnya. Kamu bisa memainkan game ini melalui perangkat PC yang memiliki spesifikasi minimum 16 GB dengan dukungan sistem operasi Windows 10. Beruntungnya, produk PC seperti itu bisa kamu dapatkan secara online hanya di Eraspace.
Apalagi kamu bisa mendapatkan beragam pilihan PC gaming terbaik lainnya dengan penawaran promo harga spesial di Eraspace. Bukan itu saja, kamu juga berkesempatan meraih lebih banyak keuntungan belanja online dengan bergabung ke member MyEraspace dan mengumpulkan poin MyEraspace sebanyak-banyaknya.
Caranya pun mudah, kamu hanya perlu mengunjungi website resmi Eraspace terlebih dahulu atau download aplikasinya sekarang juga. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, segera dapatkan perangkat PC gaming terbaik impianmu hanya di Eraspace sekarang juga karena yang terbaik hanya ada di Eraspace!
Baca juga: 7 Game Open World dengan Map Terluas dan Tidak Terbatas