Fitur Garmin Epix Gen 2 Bikin Aktivitas Olahraga Lebih Premium

Fitur Garmin Epix Gen 2 Bikin Aktivitas Olahraga Lebih Premium

Sumber: Garmin Indonesia

Tidak bisa dipungkiri bahwa perkembangan Garmin secara pesat tidak terlepas dari keberhasilannya menghadirkan produk jam tangan yang didukung fitur terbaik untuk dukung gaya hidup sehat. Hal ini terutama pada aktivitas olahraga seperti lari, sepeda, renang, golf, dan masih banyak lagi. Salah satunya bisa kamu temukan melalui Garmin Epix 2 Gen 2.

Fitur Garmin Epix Gen 2 sendiri hadir lebih unggul karena mendapatkan peningkatan seperti layar AMOLED beresolusi tinggi yang membuatnya lebih tajam, cerah, dan berwarna. Selain itu, ada beberapa fitur Garmin Epix Gen 2 lainnya yang bisa menjadi pertimbangan untuk dipilih. Yuk, simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

Desain Mewah dan Premium
Jam tangan Garmin Epix Gen 2 terbuat dari stainless steel serta di bagian lensa casing terbuat dari Gorilla Glass 3 yang dilengkapi dengan kristal safir, membuatnya tampak lebih mewah. Hal ini untuk memastikan kenyamanan saat layar jam tangan disentuh dan bebas dari goresan. Dimensi yang dimiliki adalah 47 x 47 x 14,5 mm dengan berat 76 gram membuatnya pas dan ringan di tangan.

Jam tangan ini hadir dengan dua varian yaitu Garmin Epix Gen 2 Sapphire Carrara White Titanium dan Black Carbon Gray DLC Titanium. Kamu dapat menyesuaikannya dengan gayamu dengan opsi layar safir, bezel titanium, dan baja tahan karat. Dengan material ini membuat jam tangan Garmin Epix Gen 2 tahan banting dan tidak mudah tergores di segala cuaca dan kondisi medan.

Jika kamu menyukai tampilan yang berbeda, Garmin Epix Gen 2 pada talinya dapat dirubah dengan Garmin QuickFit 22mm, yang tersedia dalam beragam bahan dan warna, serta mudah dilepas dan ditukar, cukup tekan tab plastik di bagian bawah tali jam untuk melepaskannya. Kamu dapat menyesuaikannya dengan fashion serta outfit harianmu.

Tampilan layar sentuhnya menggunakan AMOLED superior 1,3 inci dengan resolusi 416 x 416 pixel super tajam sangat menyenangkan saat digunakan, membuatnya lebih tajam dan terasa lebih premium. Layar AMOLED berwarna ini akan selalu hidup, bahkan di bawah sinar matahari yang cerah serta di malam hari.

Terdapat 5 kontrol tombol andal dua di kiri, dan tiga di kanan untuk menavigasi jam tangan ini. Di lain sisi juga dapat berfungsi di lingkungan apapun serta digabungkan dengan antarmuka layar sentuh baru yang responsif yang menyediakan akses cepat ke opsi dan fungsi peta.

Sumber: Garmin Indonesia

Fitur Unggulan di Berbagai Bidang Kesehatan
Sesuai dengan prinsip Garmin, jam tangan ini mampu dukung aktivitas harian serta mendukung kesehatanmu dengan fitur-fitur canggihnya. Fitur Garmin Fenix Gen 2 memiliki berbagai macam jenis, dimulai dari fitur kesehatan SNAPSHOT, hanya dengan 2 menit Garmin Fenix Gen 2 mampu merekam statistik utama kesehatan termasuk detak jantung, variabilitas detak jantung, pulse OX, pernapasan dan stres.

Laporan dengan statistik tersebut dibagikan melalui aplikasi Garmin Connect di smartphone yang kompatibel. Jam tangan Garmin Fenix Gen 2 akan terus mengambil sampel detak jantung kamu dan akan mengingatkannya jika detak jantung terlalu tinggi atau terlalu rendah.

Hal ini mampu mengukur seberapa keras kamu beraktivitas bahkan saat berolahraga. Di lain sisi adanya respiration tracking yang mampu mengukur bagaimana kamu bernapas sepanjang hari, selama tidur dan selama latihan. Kamu juga tidak perlu dehidrasi saat melakukan kegiatan harian karena jam tangan ini mencatat asupan cairan harian sebagai pengingat untuk terhidrasi berdasarkan seberapa banyak keringat yang dihasilkan.

Sensor pulse OX merupakan fitur Garmin Fenix yang mampu aklimatisasi ketinggian atau pemantauan tidur, sensor ini menggunakan sinar cahaya di pergelangan tangan yang mampu memperkirakan seberapa baik tubuh kamu menyerap oksigen.

Baca juga : Ini Dia 7 Fitur Baru yang Menjadi Kelebihan Garmin Venu 2 Plus

Aplikasi Olahraga yang Lengkap
Garmin Fenix Gen 2 memiliki dilengkapi dengan profil aktivitas untuk lari trail, berenang, berlari, bersepeda, mendaki, mendayung, bermain ski, bermain golf, berselancar, dan banyak lagi.  Animasi workout juga memudahkan penggunanya untuk dapat latihan kardio, kekuatan, yoga dan pilates, mudah diikuti hanya dengan melihat layar arloji.

Kamu bisa memilih latihan animasi yang dimuat sebelumnya, atau dapat mengunduh lebih banyak dari komunitas online Garmin Connect™ saat dipasangkan dengan perangkat yang kompatibel. Ada juga Garmin Coach yaitu paket pelatihan adaptif gratis menampilkan panduan dari pelatih ahli yang beradaptasi dengan kamu.

Latihan ini disinkronkan langsung ke jam tangan Garmin Fenix Gen 2. Fitur Garmin Fenix Gen 2 PacePro membantu tetap mengikuti panduan yang disesuaikan dengan tingkatan dalam menjalankan pelatihan.

Navigasi Akurat untuk Dukung Petualangan
Fitur navigasi Garmin Fenix Gen 2 memberikan akses beberapa sistem satelit navigasi global seperti GPS, GLONASS, GALILEO. Dengan edisi Sapphire ini kamu mendapatkan akurasi superior dengan menggunakan teknologi yang sebelumnya hanya tersedia untuk militer.

Akses beberapa frekuensi yang dikirim oleh satelit navigasi untuk meningkatkan akurasi posisi di area di mana sinyal GNSS dipantulkan, bahkan dengan keadaan lemah atau tidak dapat ditembus. Kamu jika bisa mengarahkan jejak berikutnya dengan sensor ABC termasuk altimeter untuk data ketinggian, barometer untuk membantu melihat cuaca, dan kompas elektronik 3 sumbu.

Jika kamu suka mendaki fitur Garmin Fenix Gen 2 sangat cocok untuk kamu karena memiliki perencanaan pendakian bernama ClimbPro untuk melihat secara real-time tentang pendakian kamu saat ini dan yang akan datang, termasuk peningkatan gradien, jarak, dan ketinggian serta turunan dan posisi datar. Jam tangan ini bekerja dengan widget Surfline® untuk memberi kamu memperkiraan pasang surut, tinggi ombak, angin, dan ombak dari lima lokasi terdekat.

Sumber : Garmin Indonesia

Baterai yang Tahan Lama
Garmin Fenix Gen 2 mempunyai daya tahan baterai yang sangat lama yaitu dapat aktif hingga 16 hari dalam mode jam tangan pintar dan 42 jam dalam mode GPS. Jadi kamu tidak perlu khawatir untuk memakainya setiap hari selama berminggu-minggu untuk dukung aktivitas olahraga.

Di samping itu, ada fitur power manager membuatmu dapat melihat berbagai pengaturan dan sensor yang mempengaruhi masa pakai baterai jam tangan Garmin Fenix Gen 2 ini. Sehingga kamu dapat membuat perubahan yang dapat memperpanjang masa daya baterai dengan cepat.

Nah, itu dia beberapa keunggulan dari Garmin Fenix Gen 2 yang mampu mengukur kesehataan serta mendukung aktivitas harian. Jika kamu tertarik memiliki jam tangan Garmin Fenix Gen 2 kamu bisa membelinya di Eraspace.

Hanya dengan mengunjungi website Eraspace atau download aplikasinya kamu bisa mendapatkan berbagai manfaat. Tunggu apalagi? Yuk, temukan produk sesuai kebutuhanmu hanya di Eraspace, sekarang.

Baca juga: 5 Kelebihan Garmin Fenix 7S yang Siap Dukung Aktivitas Kamu



Copyright © 2013-present Magento, Inc. All rights reserved.