Cocok untuk Berolahraga, 7 TWS ini Bisa Menjadi Pilihan

Cocok untuk Berolahraga, 7 TWS ini Bisa Menjadi Pilihan

Salah satu perkembangan teknologi yang kini mulai banyak diminati adalah true wireless stereo atau disebut TWS. TWS merupakan earphone nirkabel yang banyak digunakan saat ini untuk setiap aktivitas, salah satunya adalah berolahraga. TWS yang menggunakan sistem bluetooth agar bisa tersambung ke gadget ini tentu bisa menemani kamu yang mulai rutin berolahraga.

Untuk mendukung aktivitas olahraga, pastinya TWS yang digunakan harus bisa menunjang kemudahan saat digunakan. Misalnya saja, tidak mudah lepas dari telinga dan anti air yang bisa terjadi karena keringat. Nah, berikut ini ada beberapa pilihan TWS dari brand-brand berkualitas yang cocok digunakan untuk aktivitas olahraga. Penasaran dengan pilihannya, simak penjelasan berikut ini.

Jabra Elite Active 75t

Sumber: Soundguys

Pilihan TWS terbaik untuk kebutuhan olahraga yang pertama adalah Jabra Elite Active 75t. TWS ini cocok digunakan pada aktivitas olahraga karena dilengkapi dengan rating IP57 yang tahan air, debu, hingga mendukung fitur noise cancelling. TWS ini juga didukung dengan Bluetooth 5.0 yang membuat efisiensi daya menjadi lebih baik serta koneksi lebih kuat.

TWS ini mampu bertahan hingga 7 jam penggunaan dan dilengkapi case yang mampu mengisi daya secara cepat menggunakan fitur quick charging. Di mana, pengisian daya 15 menit dapat memberikan ketahanan dalam 1 jam penggunaan.

Jaybird Vista

Sumber: rtings

Pilihan berikutnya adalah Jaybird Vista yang diperuntukkan untuk workout maupun aktivitas lainnya. TWS ini didesain begitu atraktif dengan mengusung model sayap ala ear hook yang cukup mainstream. Dari segi suara, TWS ini lebih menekankan frekuensi mid-range pada vokal lebih menonjol, tidak seperti TWS pada umumnya yang menekankan suara bass.

Namun, kamu tetap bisa melakukan kustom suara dengan preset EQ melalui aplikasi Jaybird. TWS ini juga dilengkapi rating IP66 agar menghasilkan durabilitas yang lebih baik.

Bose Sport Earbuds

Sumber: rtings

TWS yang dapat digunakan untuk olahraga selanjutnya adalah Bose Sports Earbuds. Kenyamanan menggunakan TWS ini dirasakan berkat ear tips StayHear Max sehingga membuat earbuds menempel begitu pas tanpa terasa adanya tekanan berlebihan di telinga. Selain itu, earbuds ini dilengkapi rating IPX4 yang aman untuk semua jenis olahraga.

Ditambah kualitas suara yang dihadirkan sangat baik dengan akurasi vokal yang terdengar sangat pas. Ditambah sistem empat mic yang ada mampu meredam suara bising di sekitarnya secara efektif. TWS ini juga memiliki daya tahan baterai yang mampu bertahan hingga lima jam dalam satu kali pengisian daya baterai.

Beats Powerbeats Pro

Sumber: techradar

Pilihan TWS yang satu ini tidak boleh dilewatkan untuk urusan mendukung aktivitas olahraga kamu. Powerbeats Pro ditenagai chip H1 milik Apple yang bisa mengakses Siri secara langsung melalui koneksi Bluetooth 5.0 seperti Airpods. TWS ini dilengkapi rating IPX4 yang membuatnya aman saat digunakan pada aktivitas olahraga. Untuk ketahanan baterainya, TWS ini mampu bertahan hingga 11 jam dengan lima menit pengisian daya yang bisa digunakan selama 1,5 jam.

Anker SoundCore Spirit Dot 2

Sumber: androidauthority

TWS yang tidak kalah bagusnya yaitu Anker SoundCore Spirit Dot 2 untuk menemani aktivitas workout. TWS ini dilengkapi rating IPX7 dan fitur premium. Menggunakan Bluetooth 5.0 dengan desain ear tips bersayap sehingga memberikan kenyamanan lebih saat digunakan. Ditambah kualitas suara yang terbaik di kelasnya. Ditambah mikrofon minim yang digunakan untuk panggilan biasa.

Apple AirPods Pro

Sumber: techradar

Sudah tidak perlu diragukan lagi nama Apple dengan produk Airpods Pro-nya. TWS ini adalah salah satu yang paling banyak digunakan untuk olahraga terutama lari. TWS premium ini didesain begitu fit dan ringan dengan performa bass luar biasa. Ditambah fitur noise cancellation dan kualitas mikrofon yang terbaik. Di samping itu, mode transparansi pada Airpods memungkinkan penggunanya untuk mendengar suara di sekitarnya.

Samsung Galaxy Buds Live

Sumber: androidauthority

Salah satu TWS dengan desain paling unik dan inovatif yaitu Galaxy Buds Live milik Samsung. Bentuknya yang seperti beans atau kacang polong cukup menyita perhatian banyak orang pada kelas TWS. Untuk segi kenyamanan, TWS ini membuktikan keamanan dan kenyamanan yang lebih baik dibanding Airpods milik Apple.

Dengan kualitas suara terbaik, ditambah desain unik, maka TWS ini bisa menjadi pilihan kamu untuk mendukung aktivitas olahraga pastinya. Mulai dari lari, bersepeda, hingga mengunjungi gym, bisa menggunakan Samsung Galaxy Buds Live.

Beberapa pilihan TWS ini tentunya bisa menjadi referensi kamu dalam mencari TWS yang cocok untuk aktivitas olahrga. Apalagi aktivitas olahraga yang cukup mengguncang dan menghasilkan keringat tentu bisa mempengaruhi TWS yang digunakan. Oleh karena itu, pilihlah jenis TWS yang berkualitas dan terbaik untuk digunakan.

Untuk mendapatkan TWS berkualitas dan terbaik, kamu bisa mengunjungi Eraspace melalui website atau download aplikasinya. Ada banyak pilihan TWS dari berbagai brand yang bisa kamu sesuaikan dengan keinginan. Yuk, pilih TWS impianmu hanya di Eraspace!



Copyright © 2013-present Magento, Inc. All rights reserved.