Bikin Aktivitas Harian Semakin Mudah, 5 Kelebihan yang Ditawarkan Oppo Reno5
Sumber: voi
Persaingan produk smartphone saat ini tampaknya semakin menjadi. Di mana, sejumlah merek smartphone kembali meluncurkan produk terbarunya hanya selang beberapa bulan saja. Salah satunya adalah Oppo Reno5 yang hadir setelah beberapa bulan dirilisnya Oppo Reno4. Smartphone dari Oppo yang satu ini masih masuk ke dalam segmen mid-end.
Walaupun hanya selang beberapa bulan, tetap ada pembaruan teknologi di dalam Oppo Reno5 yang menjadi pembeda dari seri sebelumnya. Selain itu, ada sejumlah kelebihan yang ditawarkan oleh Oppo Reno5 untuk memenuhi kebutuhanmu akan smartphone saat ini. Kira-kira, kelebihan seperti apa yang dimaksud? Yuk, simak penjelasan berikut ini.
Hadir dengan Desain Body Premium
Sumber: tabloidpulsa
Oppo memang dikenal dengan produk smartphone yang memiliki tampilan body menarik dan catchy sehingga cocok digunakan bagi kalangan anak muda yang mengedepankan sisi estetika. Oppo Reno5 sendiri hadir dengan tampilan kilauan kristal pada body-nya. Di mana, modul kamera di bagian belakang body terdapat di pojok kiri atas dengan tiga bulatan kamera yang tersusun secara vertikal yang tampak premium.
Selain itu, Oppo Reno5 juga memiliki desain ergonomis dengan ketebalan 7,8 mm yang cukup ramping dan bisa disimpan pada saku sekalipun. Oppo Reno5 tersedia dalam dua varian warna seperti Fantasy Silver dan Starry Black.
Baca juga: Ketahui 8 Kelebihan yang Coba Ditawarkan Smartphone OPPO A33 Tahun 2020
Dukungan Panel Layar AMOLED dengan Refresh Rate Tinggi
Sumber: gsmarena
Beralih ke bagian layar, Oppo Reno5 sendiri sudah menghadirkan panel AMOLED pada layar berukuran 6,43 inci yang mampu mengefisiensi konsumsi daya sehingga baterai menjadi lebih lama. Selain itu, smartphone ini memiliki resolusi layar Full HD Plus yang mampu menghasilkan gambar secara sempurna, ketajaman yang baik, dan pengalaman luar biasa.
Tidak hanya panel AMOLED, namun layar Oppo Reno5 juga sudah memiliki refresh rate tinggi mencapai 90 Hz. Di mana, layarnya 50% lebih smooth dan lancar saat digunakan untuk scrolling media sosial maupun browsing. Mencari aplikasi atau aktivitas lainnya akan terasa lebih mudah dengan refresh rate yang tinggi ini.
Apalagi ditambah dengan touch sampling rate mencapai 190 Hz yang membuat respon layar lebih cepat saat disentuh. Untuk sistem perlindungan, layar Oppo Reno5 dibalut dengan lapisan Corning Gorilla Glass 3 yang mampu melindungi layar dari goresan-goresan ringan.
Hasil Foto yang Memukau Berkat Fitur-Fitur Unik
Sumber: gadgetren
Untuk mendukung aktivitas kekinian dengan menggunakan smartphone yaitu menciptakan konten foto maupun video yang akan dipublikasi melalui media sosial kamu, Oppo Reno5 menghadirkan kamera yang berkualitas. Di mana, kamera di bagian belakang menggunakan empat lensa beresolusi 64MP, 8MP, 2MP, dan 2MP. Lalu, di bagian depan memiliki resolusi 44MP.
Hasil foto maupun video pada kamera Oppo Reno5 sangat menakjubkan tanpa harus memiliki kemampuan fotografi. Hal ini berkat sejumlah fitur yang dihadirkan oleh Oppo melalui smartphone ini. Mulai dari fitur Dual View Video yang memungkinkan perekaman dengan kamera depan dan belakang sekaligus, mengatur ukuran dan posisi picture in picture, fitur AI Mixed Portrait yang memungkinkan untuk menggabungkan dua video sekaligus, fitur AI Color Portrait, dan masih banyak lagi.
Untuk aktivitas foto dengan cahaya minim juga bisa diwujudkan menggunakan fitur Ultra Night Video dan Live HDR. Ditambah dengan fitur perekaman hingga 4K.
Konektivitas Jack Audio 3,5 mm dan Fitur NFC
Sumber: tabloidpulsaid
Kelebihan selanjutnya pada smartphone ini ada di bagian konektivitas dan fiturnya. Di mana, walaupun perkembangan wireless saat ini semakin digalakkan pada sejumlah smartphone, namun Oppo Reno5 masih menghadirkan port audio 3,5 mm untuk kebutuhan penggunaan earphone maupun speaker eksternal.
Lalu, fitur NFC pada smartphone ini menambah kelengkapan hal yang harus ada pada smartphone kekinian. Di mana, aktivitas dan gaya hidup pengguna smartphone saat ini akan semakin mudah ketika hadirnya fitur NFC yang memungkinkan pengguna untuk transaksi secara cashless atau membuka kunci pintu apartemen dan kantor menggunakan smartphone.
Didukung Teknologi Fast Charging yang Mutakhir
Sumber: yang canggih
Kelebihan terakhir pada Oppo Reno5 ada pada teknologi yang dihadirkan melalui pengisian daya. Walaupun kapasitas baterai yang dihadirkan smartphone ini tidak istimewa sebesar 4.310 mAh, namun kemampuan fast charging dengan nama Flash Charge 50 W menjadi kelebihan tersendiri. Di mana, teknologi ini memungkinkan setiap penggunanya mengisi daya dari nol hingga penuh secara cepat.
Apalagi smartphone ini dikemas dengan charger SuperVOOC 65 W yang mendukung Power Delivery. Dengan begitu, waktu pengisian daya hingga penuh diklaim hanya membutuhkan waktu selama 48 menit saja atau pengisian daya selama 5 menit, bisa digunakan untuk menonton video selama 3 jam.
Itu dia sejumlah kelebihan yang dihadirkan oleh Oppo Reno5 untuk mendukung aktivitas setiap penggunanya. Untuk mendapatkan smartphone ini bisa dilakukan secara online melalui Eraspace. Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Jadi tunggu apalagi? Dapatkan smartphone impianmu secara mudah hanya di Eraspace sekarang.
Baca juga: 7 Rekomendasi Smartphone Oppo Terbaik di Tahun 2021 dengan Spesifikasi dan Fitur Berkelas