7 Rekomendasi Game Open World dengan Durasi Permainan Terlama
Sumber: gameitu
Game open world merupakan salah satu genre game yang seru untuk dimainkan terutama bagi kamu yang suka game petualangan. Di mana, genre ini memungkinkan setiap pemainnya untuk menjelajahi seluruh dunia di dalam game sekaligus mengikuti jalan ceritanya. Ditambah dengan misi sampingan yang bisa kamu kerjakan di luar misi utama.
Oleh karena itu, mengapa game open world biasanya memiliki durasi permainan sangat lama. Jalan cerita dari misi utama saja cukup lama dan ditambah misi-misi sampingan, tidak heran jika sejumlah game open world bisa menghabiskan waktu hingga ratusan jam untuk menyelesaikannya. Bagi kamu yang ingin memainkan game di genre ini, ada sejumlah rekomendasi game open world yang memiliki durasi permainan terlama. Penasaran dengan rekomendasinya? Simak ulasan berikut ini.
The Elder Scrolls V: Skyrim
Sumber: nintendo
Rekomendasi pertama ada The Elder Scrolls V: Skyrim yang memang sudah banyak dimainkan orang-orang. Tidak heran, jika game ini mampu bertahan selama 10 tahun lamanya dimainkan melalui beragam platform. The Elder Scrolls V sendiri merupakan seri kelima Skyrim yang menceritakan prajurit terpilih bernama Dragonborn.
Di mana, game ini memiliki cerita yang sangat panjang dengan beragam musuh yang menghadang. Ditambah pemandangan dunia di Skyrim yang menanti para pemainnya untuk memainkan game ini. Game open world yang satu ini menjadi game dengan durasi permainan terlama karena setiap pemainnya membutuhkan waktu untuk menyelesaikannya setidaknya 226 jam. Ditambah dengan pemain yang bisa melakukan modding sehingga semakin memperpanjang waktu permainan.
Elite: Dangerous
Sumber: gamebrott
Para pecinta game luar angkasa pasti jatuh cinta dengan Elite: Dangerous yang memiliki tema permainan di luar angkasa. Game open world MMO ini sendiri memungkinkan setiap pemainnya untuk menjelajahi luar angkasa dengan skala hampir mendekati kenyataan. Di mana, setiap pemain akan memulai permainan menggunakan kapal luar angkasa kecil.
Lalu, kamu bisa melakukan berbagai aktivitas di dalam game ini sehingga dapat meningkatkan kemampuan kapal luar angkasa yang kamu kendarai. Game ini menghadirkan sebanyak 400 miliar bintang untuk dijelajahi. Tidak heran, jika permainan ini membutuhkan waktu setidaknya 213 jam, bahkan lebih untuk bisa menyelesaikannya dan mengunjungi semua bintang yang ada.
The Legend of Zelda: The Breath of the Wild
Sumber: nintendo
Salah satu seri game The Legend of Zelda yaitu The Breath of the Wild menjadi game eksklusif yang hanya dapat dimainkan melalui konsol Nintendo. Game ini sendiri adalah versi remaster yang sebelumnya dimainkan melalui Nintendo Wii U. Di mana, dalam game ini setiap pemain akan disuguhkan pemandangan Hyrule yang begitu luas dan indah.
Kamu akan memerankan karakter Link yang siap menghadapi berbagai macam monster di sepanjang perjalanan. Lalu, bisa berkeliling di padang rumput dan pegunungan serta menemukan berbagai macam dungeon yang dipenuhi puzzle. Untuk menyelesaikan game open world yang satu ini, kamu membutuhkan waktu setidaknya 181 jam.
Baca juga: 5 Rekomendasi Game Fighting yang Hadir dengan Banyak Karakter
The Witcher 3: Wild Hunt
Sumber: unipin blog
Sebelum kehadiran serial TV yang hadir di Netflix, The Witcher sudah terlebih dahulu hadir ke dalam game. Di mana, game open world ini menjadi salah satu game yang paling banyak disukai para pecinta game RPG. Tidak heran, jika game yang dikembangkan oleh CD Projekt Red ini berhasil mendapatkan banyak penghargaan.
Sama dengan serial TV-nya, setiap pemain akan berperan sebagai Geralt of Rivia seorang Witcher yang memiliki jalan cerita unik dengan tambahan misi sampingan. Selain itu, ada beragam fitur yang dihadirkan dengan koreografi pertarungan memukau. Untuk menyelesaikan The Witcher 3: Wild Hunt, setidaknya kamu akan membutuhkan waktu selama 173 jam.
Metal Gear Solid V: The Phantom Pain
Sumber: sobatgame
Selanjutnya ada Metal Gear Solid V: The Phantom Pain yang menjadi bagian dari seri Metal Gear terakhir yang dikembangkan oleh Hideo Kojima. Sudah tidak perlu diragukan lagi kualitas game ini karena The Phantom Pain menghadirkan jalan cerita yang keren dengan gameplay yang sangat menarik. Apalagi game ini menyediakan akses online yang dapat memungkinkan pemain untuk memindahkan progres permainan ke konsol lain.
Dengan begitu, kamu tidak perlu mengulang permainan dari awal lagi. Untuk bisa menyelesaikan game open world yang satu ini, kamu membutuhkan waktu bermain dengan menghabiskan 162 jam permainan.
Red Dead Redemption 2
Sumber: elscomputer
Game open world dengan durasi permainan terlama selanjutnya adalah Red Dead Redemption 2 karya Rockstar Games yang menjadi penerus seri Red Dead Redemption. Hanya saja, jalan cerita game ini mengambil prekuel dari cerita Red Dead Redemption yang membuat setiap pemain akan berperan menjadi seorang koboi bernama Arthur Morgan yang tergabung dalam sebuah geng bernama Van Der Linde.
Di dalam game ini, setiap pemain bakal menjelajahi Amerika ketika zaman koboi sedang berjaya. Di mana, ada beragam aktivitas yang dapat dilakukan tidak hanya mengikuti jalan cerita saja, namun juga menjalankan misi sampingan. Untuk menyelesaikan keseluruhan dari game open world yang satu membutuhkan waktu setidaknya 156 jam.
The Long Dark
Sumber: epic game stores
Rekomendasi game dengan genre open world berdurasi panjang yang terakhir adalah The Long Dark. Game ini sendiri bergenre open world survival, di mana setiap pemain akan tinggal di daerah bersalju untuk bertahan hidup. Akan ada banyak tantangan sekaligus pemandangan salju yang indah dengan jalan cerita terbagi menjadi beberapa episode.
Dua episode awalnya saja membutuhkan waktu permainan selama 15 jam untuk menyelesaikan. Kemudian jika secara keseluruhan, game open world yang dapat dimainkan melalui sejumlah platform seperti PlayStation4, Xbox One, Nintendo Switch, hingga PC ini membutuhkan waktu selama 149 jam.
Itu dia sejumlah rekomendasi game open world yang memiliki waktu permainan terlama untuk bisa menyelesaikannya. Di mana, sejumlah game open world tersebut bisa dimainkan melalui berbagai platform. Namun, jika kamu kurang menyukai game dengan durasi permainan lama atau merasa mudah bosan, maka mobile games bisa menjadi pilihan.
Apalagi sudah banyak mobile games yang menawarkan permainan tidak kalah serunya dengan platform lainnya. Oleh karena itu, pastikan untuk memiliki smartphone yang dibekali spesifikasi dan fitur mumpuni di dalamnya agar aktivitas gaming berjalan lancar. Kamu bisa mendapatkan smartphone dengan spesifikasi dan fitur mumpuni tersebut secara online melalui Eraspace.
Ada banyak pilihan smartphone dari beragam merek ternama yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, temukan smartphone impianmu secara mudah hanya di Eraspace sekarang.
Baca juga: Mainkan Lewat Konsol atau PC, 7 Rekomendasi Game Balap Mobil Terbaik