7 Cara Mengatasi HP Kemasukan Air, Salah Satunya dengan Beras
Sumber: TechRadar.com
Apakah kamu pernah mengalami perangkat hp jatuh ke kolam renang atau terkena percikan air? Saat hal ini terjadi biasanya kamu panik dan langsung mencari cara mengatasi hp kemasukan air. Hp kemasukan air memang bisa menyebabkan korsleting listrik pada komponen hp.
Apalagi jika perangkat hp yang digunakan belum tahan air, tentunya rasa panik segera muncul lantaran mendapati perangkat hp yang bisa mengalami mati total. Namun, jangan terlalu panik dan tidak perlu terburu-buru membawa hp ke service center karena ada sejumlah cara mengatasi hp kemasukan air yang bisa dilakukan terlebih dahulu. Yuk, simak penjelasan cara mengatasi hp kemasukan air di bawah ini.
Segera Matikan HP
Langkah pertama yang bisa kamu lakukan jika hp kemasukan air adalah segera mematikan perangkat hp. Komponen hp yang kemasukan air kemungkinan telah mengalami korsleting listrik. Oleh karena itu, sesegera mungkin menghentikan pertukaran arus daya listrik dengan mematikan perangkat hp sehingga mencegah kerusakan akibat kemasukan air yang lebih parah.
Setelah mematikan perangkat hp, kamu bisa langsung membersihkan bagian permukaan luar dengan menggunakan tisu atau kain kering yang bersih. Beberapa bagian permukaan hp cukup vital untuk kamu keringkan secara manual, seperti layar LCD/AMOLED, lubang komponen speaker, dan bagian luar slot USB.
Sumber: mobygeek.com
Lepaskan Baterai dan Kartu SIM
Langkah penting selanjutnya untuk mengatasi hp kemasukan air adalah melepaskan semua komponen hp yang memungkinkan. Ada dua bagian komponen penting yang perlu kamu lepaskan sesegera mungkin, yakni baterai dan SIM Card. Langkah ini dilakukan untuk mencegah penyebaran kerusakan akibat kemasukan air yang lebih parah.
Selain itu, kamu juga perlu segera melepaskan kartu memori demi menghindari kerusakan komponen hp yang lebih parah. Jangan lupa juga untuk melepaskan casing penutup hp demi memudahkan keluarnya air dari perangkat hp. Dengan begitu, potensi terjadinya korsleting listrik pada komponen perangkat hp dapat kamu hindari.
Jangan Masukan Komponen Apapun
Salah satu pertolongan pertama terhadap hp yang kemasukan air adalah menghindari masuknya komponen apapun ke dalam perangkat hp. Tidak disarankan untuk mengisi daya baterai saat perangkat hp kemasukan air. Hal itu justru akan menyebabkan terbukanya sambungan listrik pada komponen perangkat sehingga potensi korsleting listrik yang terjadi bisa semakin besar.
Selain itu, hindari juga memencet tombol-tombol perangkat hp karena akan semakin mendorong air yang terjebak ke dalam komponen perangkat hp. Dengan menjaga tidak adanya berbagai komponen yang terhubung pada perangkat hp, potensi kerusakan yang lebih besar pada perangkat hp dapat dicegah.
Baca juga: Smartphone Kelas Mid-Range, 5 Keunggulan yang Dihadirkan Redmi Note 10S
Jangan Meniup-Niup HP
Ketika perangkat hp kemasukan air, kita biasanya cenderung melakukan berbagai cara untuk mengeringkan komponen dalam perangkat hp, termasuk dengan meniup-niup bagian dalam perangkat hp. Namun, ternyata tindakan meniup-niup hp tersebut justru kurang tepat dan malah memperbesar potensi kerusakan komponen perangkat hp.
Tindakan meniup-niup hp akan mendorong air yang terjebak semakin masuk jauh ke dalam perangkat hp. Begitu juga dengan kebiasaan menggoyang-goyangkan perangkat hp. Tindakan menggoyangkan hp malah akan membuat air semakin terjebak di dalam perangkat hp. Oleh karena itu, hindari meniup-niup hp yang kemasukan air ataupun tindakan lainnya yang semakin memperparah kerusakan perangkat hp.
Coba Rendam di Beras
Langkah penting untuk mencegah kerusakan perangkat hp semakin parah adalah dengan menjaga agar aliran air tidak semakin masuk ke dalam komponen perangkat hp. Oleh karena itu, berbagai perangkat hp yang kemasukan air harus segera ditangani dengan cara dikeringkan secara tepat.
Nah, salah satu cara mengeringkan hp yang kemasukan air adalah dengan merendam perangkat hp ke dalam beras. Penanganannya cukup mudah dilakukan. Kamu bisa menyimpan perangkat hp yang kemasukan air di dalam wadah yang berisi beras.
Kandungan gandum di dalam beras bersifat hygroscopic sehingga mampu menyerap kelembapan perangkat hp yang kemasukan air. Anda bisa merendam perangkat hp di dalam beras selama kurang lebih satu hingga dua hari.
Sumber: Pixabay.com
Keringkan dengan Silica Gel
Untuk mengeringkan perangkat hp yang kemasukan air, kamu tidak hanya dapat mengandalkan beras saja. Bahan lainnya yang dapat kamu manfaatkan untuk menangani perangkat hp yang kemasukan air adalah silica gel. Pada dasarnya, silica gel merupakan bahan kimiawi yang dibuat dari natrium silikat dan diproduksi untuk mencegah kelembapan dalam suatu kotak produk sepatu.
Dengan kegunaannya itu, silica gel juga dapat kamu manfaatkan untuk mengeringkan perangkat hp yang kemasukan air. Caranya cukup mudah, kamu bisa menyiapkan sejumlah silica gel yang sudah dimasukkan ke dalam kantong zip. Masukan perangkat hp ke dalam wadah yang sudah diisi dengan tumpukan silica gel tersebut. Selanjutnya, kamu hanya perlu mendiamkannya selama kurang lebih dua hingga tiga hari.
Segera Kunjungi Service Center Terdekat
Pada dasarnya, berbagai cara memperbaiki hp yang kemasukan air di atas merupakan langkah penanganan pertama yang bisa dilakukan sebelum membawa perangkat hp ke service center terdekat. Jika semua langkah di atas tidak juga membuah hasil, maka langkah terakhir yang perlu kamu lakukan adalah membawa perangkat hp ke service center-nya langsung.
Hal ini perlu dilakukan dengan memperkirakan bahwa kerusakan perangkat hp akibat kemasukan air sudah harus ditangani oleh teknisi profesional. Di mana, perangkat hp kamu kemungkinan sudah mengalami tingkat kerusakan yang cukup parah sehingga tidak bisa lagi ditangani sendiri.
Dengan membawa perangkat hp ke service center terdekat, kerusakan pada komponen perangkat hp akibat kemasukan air dapat segera ditangani oleh teknisi profesional. Adapun untuk memanfaatkan jasa service center tersebut, kamu bisa menggunakan kartu garansi hp yang dapat meng-cover biaya reparasi kerusakan perangkat hp kamu. Bahkan, jika kerusakan pada perangkat hp yang kemasukan air terjadi secara tidak sengaja, kamu mungkin juga bisa mendapatkan jaminan penukaran produk baru.
Sejumlah cara mengatasi hp kemasukan air ini bisa kamu lakukan sebagai penanganan pertama. Adakalanya perangkat hp yang kemasukan air sudah terlanjur tidak bisa diperbaiki lagi. Oleh karena itu, kamu mungkin perlu mempertimbangkan berbagai perangkat hp yang memiliki spesifikasi tahan air dan debu.
Nah, untungnya, kamu juga bisa menemukan berbagai produk hp dari brand ternama yang memiliki spesifikasi tahan air dan debu melalui Eraspace. Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu mengunjungi website resmi Eraspace atau mengunduh aplikasinya langsung. Yuk, dapatkan segera hp canggih impianmu yang tahan air dan debu di Eraspace.
Baca juga: 7 Rekomendasi HP Samsung Tahan Air Terbaik untuk Dipilih