5 Rekomendasi Smartwatch untuk Anak yang Dukung Tumbuh Kembang
Sumber: Wearable
Di zaman dengan dunia digital yang semakin maju ini, ada banyak gadget yang memiliki peran untuk berbagai hal termasuk membantu tumbuh kembang anak. Salah satu perangkat yang dimaksud adalah smartwatch. Smartwatch kini tidak hanya digunakan untuk kalangan dewasa saja, namun juga untuk anak-anak.
Hanya saja, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam memilih smartwatch untuk anak. Hal ini akan membantu kamu sebagai orang tua maupun anak untuk bisa memanfaatkan fitur canggih seperti melacak berbagai aktivitas, kondisi kesehatan, interaksi sosial anak, dan jadwal belajar maupun bermain anak. Untuk membantu kamu dalam menemukan smartwatch untuk anak, berikut ini ada sejumlah rekomendasi yang bisa dipilih dengan didukung fitur maupun spesifikasi mumpuni di dalamnya.
Xiaomi Redmi Watch 2 Lite
Rekomendasi smartwatch untuk anak yang pertama adalah Xiaomi Redmi Watch 2 Lite. Smartwatch ini didukung fitur canggih dan mumpuni untuk mendukung tumbuh kembang anak. Selain itu, smartwatch ini memiliki strap yang bisa di-adjust sesuai ukuran pergelangan tangan. Desainnya yang tetap kekinian memiliki tiga warna netral yang bisa dipilih dan dipakai oleh siapa saja, seperti Navy, Ivory, dan Black.
Meskipun terbilang cukup terjangkau, Xiaomi Redmi Watch 2 Lite memiliki berbagai fitur canggih seperti mengubah tampilan watch faces yang disesuaikan kebutuhan dan didukung sistem pelacakan posisi yang lebih presisi yaitu GPS, GLONASS, Galileo, dan BDS sehingga para orang tua dapat dengan akurat melacak keberadaan sang anak.
Selain itu, smartwatch Xiaomi Redmi Watch 2 LIte juga mengharuskan untuk mengunduh aplikasi Xiaomi Wear untuk mengoperasikannya. Aplikasi tersebut bisa diinstal melalui smartphone milik orang tua. Dengan begitu, orang tua tetap bisa mengetahui dan mengontrol aktivitas anak. Fitur lainnya yang dimiliki smartwatch ini yaitu mengingatkan anak tentang aktivitas seperti belajar, mengerjakan PR, tidur siang, dan lain sebagainya.
Sumber: Kaspersky
Xiaomi Mi Watch
Lanjut ke pilihan smartwatch untuk anak berikutnya yaitu Xiaomi Mi Watch. Desain smartwatch ini tampak klasik seperti jam analog yang stylish dan memiliki sertifikasi 5ATM yang berarti bisa digunakan di kedalaman air sejauh 50 meter. Layar sentuh yang dimiliki oleh Xiaomi Mi Watch terbilang jauh lebih responsif dibanding perangkat sekelasnya.
Apalagi layarnya memiliki fitur auto brightness untuk menjaga penglihatan mata saat menggunakannya karena layar dapat redup dan terang secara otomatis tergantung dengan kondisi sekitarnya. Dengan begitu, smartwatch ini cocok untuk digunakan anak-anak. Selain itu kapasitas baterainya didukung fitur always on yang mampu bertahan hingga 16 hari.
Ditambah dengan fitur untuk olahraga, menerima pesan, dan panggilan atau telepon sehingga orang tua dapat berkomunikasi langsung dengan sang anak maupun melacak keberadaan anak melalui aplikasi Xiaomi Wear yang terhubung di perangkat. Xiaomi Mi Watch termasuk ke dalam rekomendasi smartwatch untuk anak yang bisa membantu tumbuh kembang anak khususnya jika anak senang olahraga dan aktif.
Huawei Watch Fit 2
Kemudian ada Huawei Watch Fit 2 sebagai salah satu smartwatch yang memiliki desain dinamis dan stylish dengan kaya fitur canggih di dalamnya. Material body yang digunakan smartwatch ini terkesan premium karena menggunakan bahan kulit asli di-strapnya dan layar sapphire, ceramic rear case, serta titanium case. Bahkan smartwatch ini sudah memiliki sertifikasi electrocardiogram dan tahan air dengan sertifikasi 5ATM.
Smartwatch ini bisa menjadi pilihan bagi anak karena bisa digunakan untuk monitoring kesehatan maupun tumbuh kembang anak. Desainnya yang ramping pun membuat Huawei Watch Fit 2 tetap nyaman dipakai oleh anak dan lebih fleksibel saat digunakan ketika tidur maupun beraktivitas sehari-hari. Setiap orang tua juga bisa mengontrol setiap hal yang dilakukan anak melalui aplikasi Huawei Health.
Baca juga: 5 Tips Memilih smartwatch yang Cocok dan Sesuai Kebutuhan
OPPO Band 2
Sebagai salah satu brand ternama di dunia gadget, Oppo juga turut berkontribusi dalam menyemarakkan produk smartwatch yang tidak kalah canggih melalui Oppo Band 2. Smartwatch untuk anak ini memiliki desain ringan dengan layar lebih luas. Ditambah dengan kebebasan untuk mengkustomisasi tampilan smartwatch. Tampilan manis, minimalis, dan stylish sehingga cocok digunakan siapapun termasuk anak-anak.
Oppo Band 2 merupakan rekomendasi smartwatch untuk anak karena menawarkan performa canggih yang didukung fitur kesehatan dalam memantau dan mengontrol tumbuh kembang anak. Para orang tua bisa mengkoneksikan smartwatch dengan perangkat atau smartphone yang dimilikinya melalui aplikasi HeyTap Health. Ditambah dengan dukungan Bluetooth 5.0 yang digunakan untuk mengirim data atau terhubung ke perangkat lainnya.
Sumber: Philippine Rugby
Apple Watch Nike Series 6
Jika kamu memiliki bujet lebih, kamu bisa memberikan Apple Watch Nike Series 6 sebagai smartwatch untuk anak. Kualitas barang yang dihasilkan oleh Apple sudah tidak perlu lagi diragukan, meski terbilang fitur-fitur yang dimilikinya hampir sama dengan smartwatch lainnya, akan tetapi ia sudah jauh lebih unggul dibanding dengan kompetitornya.
Performa yang dimiliki oleh smartwatch Apple Watch Nike Series 6 lebih cepat, responsif, dan lebih stylish. Smartwatch ini juga bisa menjadi pilihan dalam memantau dan mendukung tumbuh kembang anak.
Itu dia sejumlah rekomendasi smartwatch untuk anak agar orang tua mampu membantu dan mendukung tumbuh kembang anak. Semua perangkat tersebut bisa kamu dapatkan secara mudah melalui Eraspace. Cukup dengan mengunjungi situs resmi Eraspace atau download aplikasinya. Temukan berbagai produk canggih dari brand ternama lainnya dan nikmati berbagai promo menarik, bonus belanja, hanya di Eraspace, sekarang.
Baca juga: 5 Rekomendasi smartwatch Anti Air untuk Dukung Hobi Berenang