5 Rekomendasi Game Formula 1 Android Terbaik untuk Dipilih

5 Rekomendasi Game Formula 1 Android Terbaik untuk Dipilih

Sumber: XBoxWire

Siapa yang tidak mengenal Formula 1? Perlombaan balap mobil tercepat dan terbesar di dunia ini sangat populer. Tidak heran, jika banyak pengembang game tertarik untuk membuat permainan dengan tema Formula 1. Hal ini membuatnya menjadi salah satu game laris sepanjang masa dan dimainkan oleh berbagai kalangan khususnya di Android.

Apalagi saat memainkan game Formula 1 Android kamu bisa berduel dengan beberapa pemain terbaik dunia seperti Lewis Hamilton, Sebastian Vettel, Max Verstappen dan masih banyak lagi. Jika kamu salah satu penggemar game Formula 1 Android, kamu perlu menyimak rekomendasi game-nya melalui penjelasan berikut ini.
 

F1 Mobile Racing
Rekomendasi game Formula 1 pertama yaitu F1 Mobile Racing sebagai game Android kejuaraan Dunia FIA Formula 1 resmi yang menempatkan kamu untuk bisa mengemudi berbagai kendaraan nyata dan bersaing di beberapa sirkuit resmi. Game balapan mobil ini dikembangkan oleh perusahaan ternama Electronic Arts alias EA.
 

Seperti yang mungkin sudah muncul di bayangan kamu, setiap pemain bisa bersaing dengan beberapa pemain terbaik dunia seperti Lewis Hamilton, Sebastian Vettel, Max Verstappen, hingga Fernando Alonso. Selain itu, game F1 Mobile Racing dapat disesuaikan dengan setir virtual, kontrol layar sentuh, hingga akselerometer.
 

Ada juga cara lain yang bisa dilakukan ketika memainkannya dengan memiringkan hp dari satu sisi ke sisi lain untuk membelokkan kendaraan. Hal ini seperti yang biasa dilakukan pada mobil sungguhan. F1 Mobile Racing dapat dimainkan secara online, yang memungkinkan pemain bersaing dengan pemain lain dalam duel individu.
 

Namun jika kamu ingin berkendara sendirian untuk bersaing, tetap bisa melakukannya dengan bantuan teknologi dalam putaran cepat. Kamu bisa mendapatkan banyak hadiah berbeda dengan salah satu mode dan menggunakan hadiah itu untuk menyesuaikan dan meningkatkan kendaraan.
 

Sumber: APKDone
 

Real Racing 3
Lanjut ke game Real Racing 3 sebagai rekomendasi game Formula 1 Android berikutnya yang dikembangkan oleh Electronic Arts dan banyak diunduh hingga 100 juta kali. Real Racing mencakup banyak hal seperti GT3, Nascar, Formula E hingga balap Prototype. Hanya saja F1 paling ditonjolkan dalam game Android ini dengan visual game lebih nyata.
 

Mulai dari bentuk mobil, jalur, pengemudi, hingga sound efek yang memberikan pengalaman lebih nyata. Variasi mobil yang ditawarkan juga banyak, terdapat 300 jenis mobil yang bisa didapatkan secara gratis maupun berbayar. Game Formula 1 Android ini memiliki mode multiplayer yang membuat pemain bertemu pemain lain dari seluruh dunia.
 

Dalam satu pertandingan terdiri dari 8 pemain. Selama kursus, kamu harus mengatur mobill di departemen tertentu untuk maju lebih jauh. Grafik dan kontrolnya benar-benar brilian, dan jika bosan dengan F1, kamu bisa memilih banyak genre balap motor lain untuk dinikmati.
 

F1 Clash
Game android bertemakan Formula 1 kali ini diproduksi oleh perusahaan permainan video Inggris Hutch. Permainan tersedia pada sistem operasi iOS dan Android. Game Formula 1 android yang satu ini sedikit berbeda dari beberapa game sebelumnya. Pada game F1 Clash ini, bukan kamu yang berada di kursi pengemudi, namun menjadi seorang kepala tim.
 

Seperti sebuah tim dalam setiap turnamen balap, kamu harus saling mendukung antar pembalap, ketika sebelum, saat, dan setelah balapan. Kamu akan mengawasi strategi dari kedua pembalap yang sedang bermain di trek, memberitahu kapan masuk pit untuk mengganti ban, menggunakan jenis ban apa, dan menyuruh mereka membalap lebih cepat atau lambat.
 

Di antara balapan pemain juga bisa meningkatkan pembalap dan berbagai komponen mobil seperti rem, mesin, sayap depan, dan lain-lain. Kamu bisa memodifikasikan sesuka hati.
 

Baca juga : 7 Game Basket Android Terbaik dan Seru yang Wajib Dimainkan 
 

FX Racer
Rekomendasi game Formula 1 android merupakan populer dengan lebih dari 5 juta yang mengunduh di Play Store. Walaupun game ini merupakan permainan yang simpel namun tetap menjadi game balap kompetisi tingkat tinggi yang memerlukan strategi balapan.

Pertama kamu membuka game ini tidak ada tutorial permainan atau semacam latihan lainnya, melainkan langsung memulai balapan pada trek yang telah ada. FX Racer memungkinkan pemain untuk meng-upgrade komponen kendaraan. Mulai dari kecepatan, akselerasi, rem hingga grip.
 

FX Racer memiliki grafis yang memukau dengan detail dan tampak realistis. Fitur yang ditawarkan dalam game ini termasuk lengkap seperti balapan sungguhan. Kontrolnya sangat mudah digunakan sehingga membuatmu tetap fokus pada balapan untuk memenangkan kompetisi.
 

Sumber : APKPure
 

Formula Car Racing
Formula Car Racing adalah game android yang telah diunduh lebih dari 50 juta pengguna di Google Play Store. Game Formula 1 android walau grafiknya tidak begitu memanjakan mata namun permainan ini sangat seru dan menegangkan, membuat pemainnya
 

Itu dia beberapa rekomendasi game Formula 1 Android yang perlu kamu mainkan. Tentunya kamu akan menikmati berbagai keseruan seolah-olah ada di sirkuit Formula 1 sesungguhnya. Kamu juga bisa mengajak teman-teman mu untuk bermain game android ini bersama.
 

Nah untuk memainkan game Formula 1 android ini kamu memerlukan perangkat yang kompatibel seperti smartphone maupun tablet yang mendukung permainan ini. Jika kamu tertarik untuk mendapatkan smartphone spesifikasi gaming kamu bisa mendapatkannya di Eraspace.
 

Eraspace memberikan pengalaman berbelanja menyenangkan dengan beberapa manfaat seperti gratis ongkir di seluruh Indonesia, voucher menarik, serta diskon mengutungkan. Jadi tunggu apalagi? berbelanja sekarang juga hanya di Eraspace.
 

Baca juga : 7 Rekomendasi Game Sepak Bola Android Terbaik 2023



Copyright © 2013-present Magento, Inc. All rights reserved.