Pertimbangan Memilih Kamera untuk Vlog yang Sesuai Kebutuhan
Sumber: allstarsid
Aktivitas vlog atau video blog saat ini terus berkembang. Di mana, banyak orang yang mulai membuat vlog untuk kebutuhan hobi maupun dijadikan sumber penghasilan dengan membagikannya melalui layanan streaming seperti Youtube maupun media sosial. Salah satu hal utama yang menjadi daya tarik vlog kamu bisa ditonton banyak orang adalah kualitas dari video yang dihasilkan.
Oleh karena itu, penting memilih kamera untuk vlog yang didukung spesifikasi mumpuni sehingga bisa menghasilkan video berkualitas. Nah, bagi kamu yang ingin mulai untuk membuat vlog dan ingin memilih kamera untuk vlog secara tepat, ada sejumlah pertimbangan utama yang harus diperhatikan sehingga bisa memenuhi kebutuhan. Seperti apa sejumlah pertimbangan yang dimaksud? Yuk, simak penjelasannya.
Didukung Layar LCD yang Multifungsi
Pertimbangan pertama dalam memilih kamera untuk vlog adalah dukungan layar LCD dengan memiliki banyak fungsi. Di mana, kebanyak vlogger memilih layar dengan dua fitur utama seperti layar lipat dengan sepenuhnya mengartikulasikan dan layar sentuh dalam fokus manual. Di mana, kemampuan layar yang dapat dibalik tentu akan memungkinkan pengguna untuk merekam dan memantau proses secara bersamaan.
Walaupun tidak sepenuhnya harus, namun dengan memilih kamera untuk vlog jenis atau model ini, maka proses vlog bisa lebih mudah dilakukan. Kamu berkesempatan untuk melihat sekilas dalam memastikan komposisi gambar secara tepat. Selain itu, layar sentuh juga memungkinkan kemudahan dalam mengubah fokus saat aktivitas vlog dilakukan.
Sumber: harapanrakyat
Kualitas Gambar yang Dihasilkan
Dalam memilih kamera untuk vlog, kualitas perekaman gambar juga tidak kalah pentingnya untuk diperhatikan. Di mana, kamu harus menyesuaikan kualitas gambar sesuai kebutuhan perekaman. Apakah akan merekam vlog dengan resolusi Full HD 1080p atau mencapai UHD 4K? Mengingat, sudah mulai banyak kamera vlogging kecil yang menawarkan kualitas perekaman mencapai 4K.
Hal ini jelas akan menghasilkan kualitas perkeman dengan resolusi menakjubkan. Akan tetapi, harus diperhatikan juga bahwa dukungan kamera yang memiliki kualitas perekaman 4K akan membutuhkan komputer atau laptop dengan kemampuan mengedit video 4K juga. Selain itu, masih banyak penonton yang menonton video melalui hp mereka dengan resolusi kecil sehingga vlog dengan kualitas 4K masih belum menjadi prioritas.
Ditambah dengan pengambilan gambar yang dilakukan di malam hari dan di luar ruangan yang memiliki kondisi cahaya minim, bisa teratasi dengan kualitas kamera yang menawarkan sensor low light.
Baca juga: DJI RS 3, Perangkat Gimbal Kamera Terbaru yang Dukung Aktivitas Videografi Profesional
Dukungan Fitur Stabilisasi
Menghasilkan video yang stabil alias tidak ada goyang, akan menambah keseruan penonton saat menikmati konten video yang kamu buat. Oleh karena itu, pertimbangan memilih kamera untuk vlog bisa berdasarkan fitur stabilisasi kamera. Di mana, fitur ini mampu menghilangkan goncangan saat proses perekaman dilakukan.
Biasanya fitur ini akan menggunakan gimbal 3 sumbu yang berisi sistem motor untuk mengoreksi pergerakan kamera. Stabilisasi gambar optik yang menggunakan elemen bergerak dalam lensa kamera dapat menghilangkan rekaman goyang. Selain itu, beberapa kamera biasanya menghadirkan EIS internal untuk mengoreksi goyangan kamera. Hanya saja, kualitas gambar akan berkurang yang ditandai adanya efek lengkungan pada footage.
Input Mikrofon yang Mumpuni dengan Konektivitas Lengkap
Lanjut ke pertimbangan berikutnya dalam memilih kamera untuk vlog adalah dukungan mikrofon dan konektivitas lengkap lainnya. Di mana, hasil perekaman video harus memiliki audio yang jernih dan bagus sehingga konten tampak profesional serta rapi. Hal ini jelas akan membuat penonton betah menikmati konten yang kamu sajikan.
Oleh karena itu, pertimbangkan dalam memilih kamera untuk vlog pada mikrofon internalnya. Apakah bisa menghasilkan kualitas audio jelas dan jernih. Jika dirasa penting, kamu bisa menambahkan mikrofon eksternal yang bisa terhubung dengan input mikrofon pada kamera. Dengan begitu, kualitas audio bisa meningkat dan mengurangi kebisingan yang muncul karena angin. Selain itu, konektivitas yang cukup lengkap juga harus diperhatikan.
Seminimal mungkin memilih kamera untuk vlog yang sudah dibekali Wi-Fi. Hal ini bertujuan dalam memudahkan proses transfer file ke audio secara cepat terutama bagi kamu yang sering melakukan konten streaming.
Sumber: gizmologi
Sisi Portabilitas yang Tinggi
Memilih kamera untuk vlog juga harus mempertimbangkan hal yang terakhir yaitu portabilitas. Apalagi jika vlog yang dibuat membutuhkan usaha lebih untuk bergerak secara bebas sehingga kamera yang dapat dimasukkan ke dalam saku akan menjadi pilihan utama. Walaupun jika dibandingkan dengan kualitas kamera mirrorless maupun DSLR masih belum bisa menyaingi, namun pengambilan gambar tetap bisa mudah dilakukan
Akan tetapi, portabilitas sendiri kembali lagi kepada kenyaman setiap pengguna dalam menggunakan kamera untuk vlog. Jika memang kamera DSLR maupun mirrorless memiliki bentuk yang tidak terlalu mengganggu, maka bisa menjadi pilihan.
Sejumlah pertimbangan dalam memilih kamera untuk vlog, jelas sangat penting dilakukan. Apalagi bagi kamu yang memang baru memulai untuk membuat vlog, namun kebingungan dalam memilih kamera untuk vlog. Mengingat, kamu ingin membuat vlog dengan tema outdoor sehingga jenis action cam bisa menjadi pilihan.
Kamu bisa mendapatkan action cam secara online di Eraspace. Ada banyak pilihan action cam dari sejumlah merek ternama yang bisa dipilih sesuai bujet dan kebutuhan. Caranya dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya di hp. Yuk, temukan action cam untuk mendukung aktivitas vlog kamu secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.
Baca juga: 7 Rekomendasi Aplikasi Video Stabilizer yang Bikin Hasil Rekaman Anti Goyang