5 Kelebihan Samsung Neo QLED 8K yang Tampil Makin Canggih
Sumber: pcmag
Sebagai salah satu perusahaan teknologi, Samsung terus menciptakan produk-produk teknologi terbarunya di setiap tahun. Kali ini pada lini smart tv melalui Samsung Neo QLED 8K yang tampil dengan kualitas gambar terbaik. Di mana, smart tv ini dibekali sejumlah fitur dan teknologi canggih sehingga tampilan layarnya tampak semakin imersif dan nyaman di mata. Ditambah kualitas audio terbaik untuk mendukung berbagai aktivitas hiburan.
Mulai dari menonton TV, karokean bersama keluarga, hingga bermain game bisa dilakukan secara menyenangkan. Bagi kamu yang memang ingin membeli smart tv baru untuk memenuhi beragam kebutuhan, Samsung Neo QLED 8K ini bisa menjadi pilihan. Namun, untuk lebih jelasnya, simak sejumlah kelebihan yang ditawarkan oleh Samsung Neo QLED 8K sebagai pertimbangan melalui penjelasan berikut ini.
Tampilan Desain Body yang Elegan
Sumber: techradar
Kelebihan Samsung Neo QLED 8K pertama ada pada bagian desain body smart tv ini. Di mana, smart tv ini dirancang menerapkan tampilan desain premium dengan frame sangat tipis. Hal ini membuat smart tv ini cocok untuk ditempatkan di berbagai posisi dalam ruangan rumah seperti di atas meja maupun di tembok. Di mana, tampilannya akan tetap tampak indah dan mengangkat estetika ruangan.
Apalagi smart tv ini menerapkan desain Infinity Screen dan Infinity One Design sehingga tampilan smart tv mampu menjadi lebih seamless tanpa adanya tepi hitam dan juga bingkai super tipis.
Dukungan Kualitas Gambar 8K untuk Membuat Layar Semakin Hidup
Sumber: tabloidpulsa
Lanjut ke bagian layarnya yang didukung kualitas gambar beresolusi hingga 8K. Dengan begitu, tampilan visual layar akan semakin mendekati nyata maupun hidup. Tampilan gambar seperti ini lah yang diminati banyak orang untuk mendukung berbagai aktivitas mereka. Hal tersebut diwujudkan oleh Samsung berkat penggunaan Neural Quantum Processor 8K.
Di mana, prosesor ini bisa meningkatkan kualitas gambar tanpa bergantung pada sumber maupun resolusi aslinya sehingga akan tampak setara 8K. Selain itu, pengguna dapat menikmati video-video lama ada di di berbagai kanal streaming langganan maupun koleksi pribadi dengan melakukan upscaling konten ke resolusi setara 8K.
Di samping itu, Neural Quantum Processor 8K pada smart tv ini juga didukung 4 neural network untuk melengkapi jumlah neural network sehingga menjadi 20. Kemudian dibantu oleh AI dalam menganalisa sumber konten hingga bisa melakukan upscaling secara lebih cepat dan presisi. Ditambah dengan Quantum Matrix Technology Pro agar bisa meningkatkan level kontras gambar untuk menghasilkan visual detail dengan scene gelap maupun terang.
Baca juga: 5 Kelebihan Samsung Galaxy A33 5G yang Hadir dengan Sejumlah Peningkatan
Kualitas Audio yang Imersif
Sumber: canggihid
Untuk mengimbangi kualitas visual terbaik, Samsung Neo QLED 8K dibekali audio yang juga hidup dan imersif. Di mana, kualitas audionya mampu membawa penonton ke pengalaman yang luar biasa dengan adegan di dalam layar. Hal ini berkat fitur Object Tracking Sound Pro yang diperkuat oleh teknologi Dolby Atmos sehingga mampu menghadirkan kualitas suara ala sinematik.
Selain itu, fitur tersebut juga memungkinkan audio tampak bergerak mengikuti aksi dari sumber suara yang ada di dalam layar. Misalnya, ada pesawat lepas landas dari arah kiri ke kanan layar, maka bunyi mesin pesawat juga melintas dari kiri ke kanan yang seolah membuat pengguna sedang menyaksikan secara langsung pesawat tersebut. Kualitas suara smart tv ini juga didukung speaker 6.2.4 channel yang menggunakan teknologi Dolby Atmos.
Menjadi Pusat Smart Home Modern
Sumber: booredatwork.com youtube channel
Kelebihan selanjutnya yang ditawarkan oleh Samsung Neo QLED 8K ada di bagian fitur dan multidevice-nya hingga bisa dikatakan sebagai pusat smart home modern dalam menikmati hiburan. Di mana, fitur MultiView memungkinkan pengguna untuk membagi layar smart tv dengan empat area sehingga bisa menyaksikan konten berdasarkan empat sumber berbeda dalam waktu bersamaan seperti memainkan game konsol sambil menyaksikan walkthrough melalui Youtube atau melakukan video call.
Selain itu, Samsung Neo QLED 8K juga ditenagai SmartThings sebagai central hub dalam mengendalikan berbagai perangkat lainnya di rumah. Apalagi smart tv ini dilengkapi UI baru menggunakan Smart Hub yang intuitif dan mudah untuk digunakan. Dengan begitu, pengguna tidak perlu lagi berlama-lama mempelajari menu-menu di dalamnya.
Mendukung Pengalaman Gaming Seru
Sumber: pressstartaustralia
Kelebihan Samsung Neo QLED 8K terakhir ditujukan bagi para pemain game konsol seperti PlayStation atau Xbox yang membutuhkan smart tv. Di mana, smart tv ini dilengkapi multiport HDMI 2.1 untuk koneksi ke konsol, Motion Xcelerator Turbo Pro 4K 144Hz dan Auto Low Latency Mode yang berfungsi menghindari tampilan patah-patah atau delay saat bermain game, hingga Game Bar yang diperbarui dalam menambah sisi efisien permainan.
Itu dia sejumlah kelebihan yang ditawarkan oleh Samsung Neo QLED 8K untuk mendukung berbagai aktivitas hiburan kamu. Di mana, kamu bisa mendapatkan smart tv ini secara online melalui Eraspace. Apalagi sedang ada promo pre-order Samsung Neo QLED 8K yang memberikan kesempatan bagi kamu untuk mendapatkan free exclusive gift.
Untuk informasi lengkapnya, silakan klik di sini. Yuk, dapatkan Samsung Neo QLED 8K secara mudah di Eraspace dengan mengunjungi website resmi atau download aplikasinya sekarang.
Baca juga: 7 Rekomendasi Smartphone Samsung Terbaik di Berbagai Segmen