5 Game Mirip GTA Ini Tawarkan Elemen Open World Terbaik

5 Game Mirip GTA Ini Tawarkan Elemen Open World Terbaik

Sumber: IGN

Bicara tentang seri game Grand Theft Auto alias GTA memang tidak akan pernah habisnya. Apalagi sejak diumumkannya trailer seri terbaru dari GTA yaitu GTA 6 yang menyita banyak perhatian dunia gaming. Tidak heran, jika GTA dinobatkan menjadi salah satu franchise yang menawarkan elemen world terbaik di dalamnya.

Kesuksesan GTA hingga saat ini tentu menjadi inspirasi banyak developer maupun studio game yang tertarik menciptakan elemen serupa. Hal ini menjadikan game mirip GTA yang bermunculan dan cukup sukses di pasaran karena mendapatkan pasarnya tersendiri. Apalagi terdapat elemen world di dalamnya yang membuat setiap pemain bisa mengeksplorasi selain menjalankan misi utama.

Bagi kamu yang penasaran dengan game open world mirip GTA seperti apa yang dimaksud atau mungkin sudah memainkannya, yuk simak rekomendasi game tersebut melalui penjelasan berikut ini.

Mafia Series
Rekomendasi game mirip GTA yang pertama adalah Mafia Series. Ada beberapa seri yang bisa kamu mainkan untuk merasakan pengalaman menjadi anggota mafia, salah satunya adalah Mafia II. Game hasil pengembangan 2K yang merupakan anak perusahaan dari Take-Two Interactive ini memiliki latar tempat di New York City tahun 1940-an.

Adapun game ini menceritakan kisah Vito Scaletta yang merupakan seorang veteran Perang Dunia II dan bergabung menjadi mafia. Selain itu, game Mafia Series sendiri terus dikembangkan dari seri pertamanya pada beberapa perangkat gaming seperti PC, Xbox, hingga PlayStation. Apalagi Mafia II menjadi salah satu dari yang terbaik dari seri ini di era PS3. Oleh karena itu, game ini menjadi pilihan tepat bagi kamu yang tertarik menyelami lebih dalam dunia mafia di masa kejayaannya. 

Sumber: epicgames

Saints Row
Lanjut seri game mirip GTA berikutnya adalah Saints Row yang dirilis pada 2006 silam. Saints Row sendiri dinilai mirip dengan GTA bisa dilihat dari segi gameplay-nya karena pada masanya, popularitas GTA: San Andreas memang sedang naik. Selain itu, game ini bakal membuat pemain berperan menjadi anggota geng 3rd Street Saints yang akan mengambil alih kota fiksi bernama Stilwater.

Walaupun terkesan menjadi game mirip GTA, Saints Row memiliki ciri khas seperti elemen humor berbeda jika dibandingkan dengan game lainnya. Tidak heran, hal tersebut membuatnya menjadi populer bagi para penggemar game world di masanya.

Baca juga: Ini Dia Keunikan Game The Finals, Game Shooter Antimainstream!

Sleeping Dogs
Kemudian ada Sleeping Dogs yang jadi game mirip GTA berikutnya untuk kamu mainkan. Uniknya, latar tempat game ini berada di negara Hong Kong dengan elemen world di dalamnya. Sleeping Dogs sendiri merupakan game hasil pengembangan United Front Games yang membuat setiap pemainnya memerankan karakter polisi yang menyamar ke dunia kejahatan Triad.

Walaupun terkesan mirip dengan GTA, namun Sleeping Dogs berhasil menampilkan ciri khas tersendiri yang membuatnya cukup menarik dan seru untuk dimainkan. Apalagi kamu akan merasakan nuansa Hong Kong di dalamnya bersama kehidupan para gangster.                                 

The Simpsons: Hit & Run
Lanjut ke game mirip GTA berikutnya yang merupakan hasil adaptasi serial The Simpsons dengan elemen world di dalamnya berjudul The Simpsons: Hit & Run. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri karena Radical Entertainment selaku pengembang berhasil menghadirkan perpaduan antara elemen driving, aksi, hingga petualangan, namun tetap memiliki gaya humor khas The Simpsons.

Setiap pemain akan diajak menjelajahi Kota Springfield untuk menyelesaikan misi serta mengungkap plot misterius yang melibatkan sejumlah karakter ikonik di dalamnya. Bagi kamu yang mengikuti serial The Simpsons, tentunya game mirip GTA yang satu ini bisa menjadi pilihan.

Sumber: purexbox

Watch Dogs Series
Rekomendasi game mirip GTA yang terakhir untuk dipilih adalah Watch Dogs Series. Setidaknya sampai saat ini sudah ada tiga seri game meliputi Watch Dogs, Watch Dogs 2, dan Watch Dogs Legion. Walaupun sekilas mirip GTA, namun game ini justru hanya sedikit mengambil elemen yang ada di GTA sehingga memiliki sisi ke-originalannya cukup kental.

Selain itu, Watch Dogs juga menghadirkan elemen aksi hacking dan parkour yang memiliki gameplay inovatif. Mengingat, belum ada game yang menghadirkan tema dan gameplay serupa sehingga cukup menjadi daya tarik tersendiri. Setiap seri Watch Dogs juga memiliki sejumlah karakter menarik dengan kemampuan hacking yang luar biasa dalam menjalankan misinya.

Seri Watch Dogs 2 menjadi salah satu yang paling seru dan banyak dimainkan. Sejak perilisannya di tahun 2016, game mirip GTA ini dinilai jauh lebih baik dibandingkan seri pertamanya dengan setiap pemain bakal memerankan karakter seorang hacker bernama Marcus Holloway. Setiap pemain bisa menggunakan keterampilan hacking-nya dalam menjelajahi kota maupun menjalankan misi.

Dengan memainkan sejumlah game mirip GTA ini, tentunya kamu bisa menemukan hal-hal baru yang coba ditawarkan. Walaupun mirip, namun tidak sepenuhnya sama karena terdapat beragam elemen baru di dalam rekomendasi game tersebut. Bagi kamu penggemar game GTA, sejumlah rekomendasi game ini bisa menjadi pilihan untuk dimainkan sambil menunggu dirilisnya GTA 6.

Apalagi sejumlah game ini bisa dimainkan di konsol next generation seperti PlayStation 5. Kamu bisa mendapatkan kualitas grafis game yang lebih baik dan memanjakan mata sehingga dijamin tidak akan merasa bosan. Selain itu, kamu bisa mendapatkan konsol PlayStation 5 secara online melalui Eraspace. Kamu bisa menemukan konsol terbaik saat ini untuk mendukung aktivitas gaming dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya di smartphone.

Belanja di sini, memungkinkan kamu mendapatkan banyak keuntungan seperti promo diskon, cashback, gratis ongkir, hingga poin MyEraspace yang bisa dikumpulkan untuk digunakan saat belanja selanjutnya. Jadi tunggu apalagi? Temukan produk gadget sesuai kebutuhanmu secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.

Baca juga: 3 Game PlayStation Plus Ini Bisa Diakses Gratis di 2024 Nanti!



Copyright © 2013-present Magento, Inc. All rights reserved.